Peringati Hari Bhayangkara 76, Kapolres Sidrap Tabur Bunga di Makam Pahlawan

Rabu, 29 Juni 2022 - 15:17 WIB
loading...
Peringati Hari Bhayangkara...
Ketua Bhayangkari Cabang Sidrap, Dewi Ponco Indriyo, Dampingi Kapolres Sidrap, AKBP Ponco Indriyo Tabur Bunga di TMP Mario Rappang, Rabu (29/6/2022). Foto: SINDOnews/Andi Mappanyukki
A A A
MAKASSAR - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Sidrap , AKBP Ponco Indriyo, memimpin langsung ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Mario Rappang, berada di Kecamatan Panca Rijang, Kabupaten Sidrap, Rabu (29/6/2022).

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76. Ziarah dan tabur bunga ini diikuti para pejabat utama, jajaran hingga seluruh personel.

Baca Juga: Polres Sidrap
“Ini rutin di lakukan pada setiap tahunnya, terutama saat menjelang perayaan Hari Bhayangkara yang di peringati tanggal 1 Juli,” ungkap mantan Kasubdit 5 Ditreskrimsus Polda Sulsel itu.

Baca juga:TikToker Sidrap Dijemput Polisi Gegara Konten Hoaks Ditilang karena Sendal

AKBP Ponco Indriyo yang didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Sidrap, Dewi Ponco Indriyo melakukan tabur bunga di atas kuburan para pahlawan yang gugur.

"Upacara ziarah makam ini untuk mendoakan arwah para pahlawan dan leluhur, dan mengenang jasa para pahlawan,” tandas pria lulusan Akpol tahun 1999 itu.
(luq)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2226 seconds (0.1#10.24)