64 Tahun Kolaka, Bupati Bersimpuh di Nisan Makam Raja Islam Pertama Mekongga

Selasa, 27 Februari 2024 - 16:13 WIB
loading...
64 Tahun Kolaka, Bupati...
Pj Bupati Kolaka, Andi Makkawaru menyambangi Taman Makam Pahlawan (TMP) dan Makam Raja Sangia Nibandera, Selasa, (27/02/2024). Foto/Muh Rusli
A A A
KOLAKA - Kabupaten Kolaka , Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) saat ini genap berusia 64 tahun. Sebagai wujud syukur dan mengenang para pendahulu, Pj Bupati Kolaka, Andi Makkawaru menyambangi Taman Makam Pahlawan (TMP) dan Makam Raja Sangia Nibandera, Selasa, (27/02/2024).

Ziarah Pj Bupati dan jajarannya diawali di Taman Makam Pahlawan (TMP) Watalara. Rombongan selanjutnya menuju Desa Tikonu, Kecamatan Wundulako bersimpuh di hadapan nisan Raja Sangia Nibandera memanjatkan doa dan tabur bunga.

“Kehadiran kami merupakan bentuk syukur serta pesan kepada semua pihak untuk lebih menghargai jasa pahlawan dan mengenang sejarah,” katanya.



Dia mengatakan, Kabupaten Kolaka yang memasuki usia ke-64 di tahun saat ini juga tidak lepas dari perjuangan para pendahulu. “Semoga rahmat Tuhan YME selalu tercurah kepada kita semua," tutupnya.

Untuk diketahui Sangia Nibandera merupakan raja pertama Kerajaan Mekongga. Dia memerintah antara tahun 1630-1680 dan merupakan raja pertama Mekongga yang memeluk agama Islam.

Makam tersebut saat ini menjadi tempat wisata religi dan telah ditetapkan sebagai sebagai kawasan cagar budaya nasional yang dikelolah Dikbud Kolaka dan Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Sultra.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1901 seconds (0.1#10.140)