Hijab dan Tali Berlumuran Darah, Petunjuk Mayat di Jurang Pacet
loading...
A
A
A
MOJOKERTO - Polisi mulai mendalami temuan mayat wanita di jurang Hutan Tahura R Suryo Blok Gajah Mungkur tepatnya di Desa Pacet Selatan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto . Petugas mendapati sebuah tali, masker, serta hijab berlumuran darah di lokasi tersebut.
Kapolsek Pacet Iptu Toni Hermawan mengungkapkan, pasca menerima laporan adanya temuan mayat tersebut, petugas langsung menuju ke lokasi. Selain menemukan jasad seorang wanita, di jurang dengan kedalaman sekitar 20 meter tersebut, petugas juga menemukan adanya seutas tali dan hijab yang berlumuran darah. (Baca juga: Mayat Perempuan Misterius Ditemukan di Jurang Pacet Mojokerto)
"Ada kudung (hijab), masker dan tali tampar berwarna biru sepanjang 1 meter semuanya berlumuran darah. Itu kita temukan di sekitar lokasi, posisinya ada di atas korban, kira-kira jaraknya 10 sampai 15 meter," kata Toni saat di lokasi kejadian, Rabu (24/6/2020). (Baca juga: Khofifah Akui Kasus COVID-19 Meningkat, Doni Ingatkan Pengendalian)
Barang bukti lain yang ditemukan, lanjut Toni, yakni selembar kain sarung berwarna biru yang terikat pada bagian ujungnya. Berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP) sementara dan pemeriksaan barang bukti yang ditemukan, petugas juga mendapati adanya bercak darah di kain sarung tersebut. "Itu (di kain sarung) juga ada bercak darah. Sementara di bagian tubuhnya, ada juga luka seperti benturan pada bagian pelipis kanan," jelas Kapolsek.
Saat ini petugas kepolisan masih berusaha mencari informasi dan melakukan penyelidikan terkait identitas mayat perempuan tersebut. Diperkirakan, mayat wanita misterius itu berusia sekitar 22 tahun. Untuk kepentingan lebih lanjut, petugas masih melakukan pemeriksaan terhadap mayat wanita misterius itu. "Mayat kita bawa ke ke RSUD Soekandar Mojosari untuk kita lakukan pemeriksaan lebih lanjut," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, sesosok mayat ditemukan di kawasan Hutan Tahura R Suryo Blok Gajah Mungkur tepatnya di Desa Pacet Selatan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Mayat perempuan tersebut berada di jurang dengan kedalaman sekitar 20 meter.
Mayat perempuan tanpa identitas tersebut ditemukan pertama kali oleh Muhammad Putra Yoga, pemuda asal Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto dan Romi rekannya. Ketika itu, Yoga dan Romi tengah beristirahat untuk mendinginkan motor setelah melakukan perjalanan dari wilayah Kota Batu, sekitar pukul 15.00 WIB.
Berdasarkan penuturan Yoga, mayat perempuan tersebut ditemukan dalam kondisi tersungkur. Kepalanya berada di bawah mengahadap ke jurang dengan kedalam kurang 20 meter. Sontak, Romi pun kaget dan langsung berteriak. Yoga yang berada di samping Romi, juga ikut terkejut saat melihat ada mayat di dasar jurang.
Awalnya, Yoga dan Romi menduga mayat tersebut berjenis kelamin laki-laki. Sebab, dari atas tempat keduanya duduk beristirahat, hanya terlihat kaki yang terbalut celana jins warna biru. Sementara bagian kepala mayat perempuan itu tertutup semak belukar lantaran berada di bawah. Penemuan mayat tersebut langsung dilaporkan ke pihak kepolisian.
Kapolsek Pacet Iptu Toni Hermawan mengungkapkan, pasca menerima laporan adanya temuan mayat tersebut, petugas langsung menuju ke lokasi. Selain menemukan jasad seorang wanita, di jurang dengan kedalaman sekitar 20 meter tersebut, petugas juga menemukan adanya seutas tali dan hijab yang berlumuran darah. (Baca juga: Mayat Perempuan Misterius Ditemukan di Jurang Pacet Mojokerto)
"Ada kudung (hijab), masker dan tali tampar berwarna biru sepanjang 1 meter semuanya berlumuran darah. Itu kita temukan di sekitar lokasi, posisinya ada di atas korban, kira-kira jaraknya 10 sampai 15 meter," kata Toni saat di lokasi kejadian, Rabu (24/6/2020). (Baca juga: Khofifah Akui Kasus COVID-19 Meningkat, Doni Ingatkan Pengendalian)
Barang bukti lain yang ditemukan, lanjut Toni, yakni selembar kain sarung berwarna biru yang terikat pada bagian ujungnya. Berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP) sementara dan pemeriksaan barang bukti yang ditemukan, petugas juga mendapati adanya bercak darah di kain sarung tersebut. "Itu (di kain sarung) juga ada bercak darah. Sementara di bagian tubuhnya, ada juga luka seperti benturan pada bagian pelipis kanan," jelas Kapolsek.
Saat ini petugas kepolisan masih berusaha mencari informasi dan melakukan penyelidikan terkait identitas mayat perempuan tersebut. Diperkirakan, mayat wanita misterius itu berusia sekitar 22 tahun. Untuk kepentingan lebih lanjut, petugas masih melakukan pemeriksaan terhadap mayat wanita misterius itu. "Mayat kita bawa ke ke RSUD Soekandar Mojosari untuk kita lakukan pemeriksaan lebih lanjut," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, sesosok mayat ditemukan di kawasan Hutan Tahura R Suryo Blok Gajah Mungkur tepatnya di Desa Pacet Selatan, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Mayat perempuan tersebut berada di jurang dengan kedalaman sekitar 20 meter.
Mayat perempuan tanpa identitas tersebut ditemukan pertama kali oleh Muhammad Putra Yoga, pemuda asal Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto dan Romi rekannya. Ketika itu, Yoga dan Romi tengah beristirahat untuk mendinginkan motor setelah melakukan perjalanan dari wilayah Kota Batu, sekitar pukul 15.00 WIB.
Berdasarkan penuturan Yoga, mayat perempuan tersebut ditemukan dalam kondisi tersungkur. Kepalanya berada di bawah mengahadap ke jurang dengan kedalam kurang 20 meter. Sontak, Romi pun kaget dan langsung berteriak. Yoga yang berada di samping Romi, juga ikut terkejut saat melihat ada mayat di dasar jurang.
Awalnya, Yoga dan Romi menduga mayat tersebut berjenis kelamin laki-laki. Sebab, dari atas tempat keduanya duduk beristirahat, hanya terlihat kaki yang terbalut celana jins warna biru. Sementara bagian kepala mayat perempuan itu tertutup semak belukar lantaran berada di bawah. Penemuan mayat tersebut langsung dilaporkan ke pihak kepolisian.
(shf)