Mulai Tahapan Pemilu, KPU Palopo Lakukan Pembenahan Internal

Minggu, 19 Juni 2022 - 15:00 WIB
loading...
Mulai Tahapan Pemilu,...
KPU Kota Palopo melakukan peluncuran Tahapan Pemilu 2024 di pelataran Ruang Pola Kantor Wali Kota Palopo, Minggu (19/6/2022). Foto/Chaeruddin
A A A
PALOPO - Tahapan Pemilu 2024 telah dilaksanakan sejak 14 Juni 2022 lalu. Ini pun diikuti Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) di seluruh daerah di Indonesia.

KPU Kota Palopo mengawalinya melalui peluncuran Tahapan Pemilu tingkat Kota Palopo di pelataran Ruang Pola Kantor Wali Kota Palopo, Minggu (19/6/2022).

Ketua KPU Palopo, Abbas Djohan menyampaikan, sebagai tahap awal kegiatan, dilakukan pembenahan internal.

"Hari pertama Tahapan Pemilu, pembenahan internal dulu sambil menunggu PKPU baru dan petunjuk teknisnya, tentang pencalonan dan PKPU data," ujarnya, kepada SINDOnews.



Pembenahan internal yang dimaksud Ketua KPU, bisa saja perubahan struktur dalam organisasi sekretariat KPU Kota Palopo.

"Pembenahan internal ini semua terkait tahapan yang akan kita hadapi. Bisa saja perubahan struktur di Sekretariat KPU," katanya.

Akan dilakukannya pembenahan tersebut terkait penyesuaian aturan kerja baru KPU secara umum. "Misalnya, ada instruksi menjaga integritas selama 24 jam, pola kerja 7 hari kalander dari sebelumnya hanya Senin sampai Jumat," sebutnya.

Peluncuran Tahapan Pemilu oleh KPU Palopo, diikuti ratusan masyarakat Kota Palopo, Forkopimda, pimpinan dan pengurus partai politik, pimpinan instansi vertikal dan pejabat Pemkot Palopo.

Kepala Badan Kesbangpol, Hasanuddin, mewakili Wali Kota Palopo, HM Judas Amir, menyampaikan dukungan terhadap kesuksesan penyelenggaraan Pemilu 2024.

"Sebagai pemerintah kami berkewajiban mendukung sepenuhnya KPU Kota Palopo dalam menjalankan tugasnya menyelenggarakan pemilu agar berjalan sukses," ujar Hasanuddin.

Pada kesempatan tersebut, Abbas Djohan, menyampaikan terima kasih kepada pemerintah dan masyarakat Kota Palopo atas dukungannya kepada KPU dalam menjalankan tahapan pemilu.

"Terkhusus kehadiran Pemkot Palopo dan masyarakat, meriahkan peluncuran tahapan pemilu hari ini. Kami sampaikan banyak terima kasih," ucap Abbas Djohan.



Komisioner KPU Kota Palopo Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat (Sosdiklih Parmas), Surahman, menegaskan launching tersebut merupakan rangkaian peluncuran Tahapan Pemilu yang dilaksanakan secara nasional oleh KPU RI pada 14 Juni lalu.

"Agar gaung Tahapan Pemilu sosialisasi dengan baik maka peluncuran dilakukan di ruang terbuka dengan menghadirkan masyarakat secara langsung," terang Surahman.

Surahman mengaku sangat puas atas animo masyarakat yang datang memeriahkan acara ini. "Luar biasa masyarakat yang hadir, sangat antusias mengetahui proses tahapan pemilu yang telah dilaksanakan," kuncinya.

(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2255 seconds (0.1#10.140)