Emmeril Kahn Muntadz Belum Ditemukan, Kakak Kandung Ridwan Kamil: Keluarga Ikhlas Hadapi Takdir

Selasa, 31 Mei 2022 - 21:12 WIB
loading...
Emmeril Kahn Muntadz...
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil saat bersama anak sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz. Foto: Dok/SINDOnews
A A A
BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan keluarganya menyatakan sudah ikhlas menghadapi apa pun takdir Emmeril Kahn Mumtadz .

Pernyataan tersebut disampaikan perwakilan keluarga, Erwin Muniruzaman di tengah upaya pencarian anak sulung Ridwan Kamil yang hilang di Sungai Aare, Bern, Swiss tersebut.



Erwin pun mengapresiasi dukungan yang telah diberikan oleh Wali Kota Bern, Alec Van Graffenried yang menemui langsung Ridwan Kamil yang tengah operasi pencarian Emmeril, termasuk warga Bern, Heinrich yang memberikan dukungan sekaligus menyampaikan simpati kepada Ridwan Kamil.



"Pihak kang Emil (sapaan Ridwan Kamil) menyampaikan terima kasih yang sangat besar," ungkap Erwin yang merupakan kakak kandung Ridwan Kamil, Selasa (31/5/2022).

Meski begitu, Erwin menegaskan bahwa ikhtiar untuk mencari keberadaan Eril terus dilakukan. "Pencarian hari kelima sudah selesai dan berlanjut pencarian hari keenam (hari ini). Berkenaan dengan itu, dari pihak keluarga sudah ikhlas apa pun yang menjadi takdir A Eril (sapaan Emmeril)," ungkapnya.



"Pihak keluarga sudah berkonsultasi dengan pihak ulama, agar kami bisa mempersiapkan apa yang seharusnya sesuai dengan syariat Islam terhadap apa pun yang menjadi takdirnya A Eril," sambung dia.

Terkait informasi mengenai apa yang akan dilakukan oleh pihak keluarga, kata Erwin, hal itu akan menunggu rampungnya pencarian hari ini.

"Dari pihak keluarga Kang Emil, Teh Lia (Atalia Praratya) dan keluarga besar di sini, kami sudah ikhlas apa pun yang menjadi takdirnya A Eril setelah pencarian hari keenam," tandasnya.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dedi Mulyadi Ingin Jalur...
Dedi Mulyadi Ingin Jalur KA Bandung-Ciwidey Direaktivasi, Warga Resah
Pria Ini Ngaku Ayah...
Pria Ini Ngaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Ini Kata Kuasa Hukum Ridwan Kamil
Malam Ini Rakyat Bersuara...
Malam Ini Rakyat Bersuara PANGGUNG TERKINI, RK DIBIDIK, DEDI MULYADI DIKRITIK bersama Aiman Witjaksono, Farhat Abbas, Toni RM, dan Narasumber Lainnya, Live di iNews
Arus Balik Jalur Selatan...
Arus Balik Jalur Selatan dari Nagreg hingga Cibiru Bandung Padat Merayap
Arus Balik, Lonjakan...
Arus Balik, Lonjakan Kendaraan dari Garut-Tasik Menuju Bandung Meningkat
Jalur Cibiru-Cileungi...
Jalur Cibiru-Cileungi Bandung Macet Parah saat Idulfitri
Ini Tampang Begal Bergolok...
Ini Tampang Begal Bergolok Anggota Geng Motor di Bandung
Respons Ridwan Kamil...
Respons Ridwan Kamil usai Rumahnya Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Rumah Ridwan Kamil di...
Rumah Ridwan Kamil di Bandung Sepi Usai Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Rekomendasi
Jenazah Ricky Siahaan...
Jenazah Ricky Siahaan Diautopsi di Jepang, Diperkirakan Tiba Hari Jumat
AS dan China Masuk 3...
AS dan China Masuk 3 Besar Negara Tujuan Ekspor Indonesia, Ini Datanya
5 Gejala Batu Ginjal...
5 Gejala Batu Ginjal yang Terlihat saat Buang Air Kecil
Berita Terkini
Viral! Remaja di Lampung...
Viral! Remaja di Lampung Diduga Alami Perundungan, Dipaksa Sujud dan Cium Kaki
25 menit yang lalu
Tersangka Pembakar Mobil...
Tersangka Pembakar Mobil Polisi di Depok Bertambah Jadi 5 Orang
1 jam yang lalu
Cegah Abrasi, Tata Metal...
Cegah Abrasi, Tata Metal Lestari dan Kemenperin Tanam 661 Mangrove di Tangerang
2 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Ingin Jalur...
Dedi Mulyadi Ingin Jalur KA Bandung-Ciwidey Direaktivasi, Warga Resah
3 jam yang lalu
Hari Kartini, Pramono...
Hari Kartini, Pramono Gratiskan Pembuatan dan Perpanjang SIM untuk Wartawan Perempuan dan ASN
3 jam yang lalu
3 Warga Tewas Akibat...
3 Warga Tewas Akibat Banjir di Bandarlampung
4 jam yang lalu
Infografis
Makam Firaun Misterius...
Makam Firaun Misterius Ditemukan setelah 3.600 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved