Langkah Humanis Kapolres Sorong Kota Berhasil Hentikan Aksi Massa Blokade Jalan

Jum'at, 27 Mei 2022 - 15:08 WIB
loading...
Langkah Humanis Kapolres...
Kapolres Sorong Kota saat berbicara dengan massa. Foto: Chanry/SINDOnews
A A A
SORONG - Aksi massa memblokade sejumlah ruas jalan, di Kompleks Rufei, Kota Sorong, berakhir. Hal ini tidak lepas dari keberhasilan komunikasi yang dilakukan Kapolres Sorong Kota, AKBP Johannes Kindangen.

Saat massa memblokade sejumlah ruas jalan, dan merusak sejumlah lapak pedagang di sekitar lokasi aksi, Johannes turun langsung menemui massa yang berawal dari keluarga dan kerabat korban miras oplosan.

Awalnya, massa tidak menghiraukan imbauan polisi untuk tidak merusak. Tetapi setelah diyakinkan, bahwa polisi tidak tinggal diam dalam kasus ini, akhirnya massa melunak dan menghentikan aksinya.



"Percayakan kasus ini kepada pihak kepolisian. Pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan di Jayapura, terhadap HS," katanya, di tengah massa aksi, Jumat (27/5/2022).

Dia juga memberikan jaminan, bahwa proses hukum terhadap HS, pengusaha miras oplosan akan terus berjalan.

Sementara itu, Yosafat Kambu, warga Boswesen Kota Sorong mengaku senang dengan upaya polisi yang berhasil membujuk massa untuk tidak meneruskan upaya anarkisnya.



"Tentu kami khawatir akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Dan umumnya, warga masih trauma atas peristiwa yang terjadi pada 2019 lalu di mana kericuhan dan kerusuhan pecah, di Kota Sorong atas isu rasisme," tukasnya.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, rencananya lima dari enam warga Sorong yang meninggal dunia akibat mengkonsumsi miras oplosan di Jayapura, Papua, akan dimakamkan pihak Keluarga, pada Sabtu 28 Mei 2022.
(san)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2752 seconds (0.1#10.140)