Gerhana Cincin di Demak : Rob Setinggi 1 Meter, Warga Mendayung

Minggu, 21 Juni 2020 - 18:37 WIB
loading...
Gerhana Cincin di Demak...
Warga Desa Bedono, Kecamatan Sayung, Demak harus berjibaku di atas genangan banjir rob setinggi 1 meter, Minggu (21/6/2020). FOTO : SINDOnews/AHMAD ANTONI
A A A
DEMAK - Gelombang air laut pasang atau rob setinggi 1 meter mengiringi terjadinya fenomena gerhana matahari cincin di Dukuh Bedono, Desa Bedono, Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Minggu (21/6/2020).

Menjelang kemunculan gerhana cincin, ribuan desa Bedono bahkan sudah harus berjibaku melawan derasnya rob yang merendam akses jalan dan rumah-rumah mereka. Ya, wilayah Desa Bedono ini selalu menjadi langganan banjir rob hingga bertahun-tahun lamanya.

Sejak enam bulan terakhir ini akses jalan menuju desa Bedono nyaris tak terlihat karena terendam banjir rob. Sedikitnya ada 1.102 rumah warga Desa Bedono yang terendam rob. (BACA JUGA: Unesa Luncurkan 2 Robot Perawat untuk Pasien Terpapar Covid-19)

”Setiap harinya ada 1.102 rumah warga Bedono dikepung banjir rob. Banjir rob mulai pukul 09.00 WIB mulai surut pukul 20.00 WIB. Rob akhir-akhir ini memang tinggi sekali,” ungkap Kepala Desa Bedono, Agus Salim saat ditemui SINDOnews, Minggu (18/6/2020).

Ia mengaku sangat prihatin terhadap kondisi di wilayahnya yang selalu terendam rob. Selama ini, pihaknya terus berupaya meninggikan jalan hingga 1,5 meter guna menekan gerusan rob.

“Mohon kepada bapak Bupati, Gubernur, Pak Presiden untuk bisa segera mengatasi banjir rob di desa kami (Desa Bedono) karena sudah sangat memprihatinkan,” pintanya. (BACA JUGA: Dua Bocah Tewas Mengenaskan, Polisi Buru Ayah Tiri Korban)

Untuk diketahui, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat di wilayah pesisir utara Pulau Jawa untuk mewaspadai adanya potensi banjir rob. Termasuk di wilayah Kabupaten Demak.

Sementara, BMKG juga telah memprakirakan ada 13 wilayah di Jawa Tengah bisa menikmati fenomena gerhana matahari cincin yang terjadi hari ini. Di Demak, gerhana matahari cincin bisa disaksikan dengan durasi 23 menit, mulai pukul 15.04 hingga 15.31 WIB. Namun kemuculannya tertutup mendung.

(vit)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2378 seconds (0.1#10.140)