Pelayanan Publik DKI Raih Penghargaan Ombudsman, Anies: Dipersembahkan untuk Masyarakat

Rabu, 20 April 2022 - 06:03 WIB
loading...
Pelayanan Publik DKI...
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali meraih penghargaan dari Ombudsman Republik Indonesia. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali memamerkan prestasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang meraih predikat Kepatuhan Tinggi Penilaian Kepatuhan Standar Pelayanan Publik Tahun 2021, dari Ombudsman Republik Indonesia.

Anies mengaku bersyukur Pemprov DKI Jakarta kembali mendulang prestasi positif. Menurutnya, hasil itu diraih berdasarkan penilaian 66 produk layanan yang ada di Jakarta. "Berdasarkan hasil penilaian kepatuhan, dari 66 produk layanan administrasi diperoleh nilai 88,73 dan masuk Zona Hijau dengan Predikat Kepatuhan Tinggi," ujar Anies dalam akun instagram @aniesbaswedan, Rabu (20/4/2022).

Anies menambahkan, tidak hanya Pemprov DKI Jakarta beserta enam wilayah administratif kota atau kabupaten saja yang masuk ke dalam Zonasi Hijau Kepatuhan Tinggi. Namun, juga terdiri dari beberapa dinas dan organisasi terkait.



"Dua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yakni Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) juga meraih Predikat Kepatuhan Tinggi," jelasnya.



Menurut Anies, penghargaan tersebut merupakan bagian dari hasil kolaborasi jajaran Pemprov DKI yang terus ingin memberikan pelayanan memuaskan bagi masyarakat. Terlebih, hal itu merupakan hasil dari masukan serta dukungan masyarakat.

"Penghargaan ini kami persembahkan untuk masyarakat yang senantiasa memberikan masukan dan mendukung Pemprov DKI Jakarta dalam memberikan pelayanan publik yang prima," tuturnya.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pemprov Jakarta Buka...
Pemprov Jakarta Buka Lowongan Damkar, Ini Syaratnya
Majukan UMKM, HIPMI...
Majukan UMKM, HIPMI Jaya Perkuat Kolaborasi dengan Pemprov Jakarta
BI Jakarta Gelar Bazar...
BI Jakarta Gelar Bazar Murah di Kepulauan Seribu
Anggota DPRD Lukmanul...
Anggota DPRD Lukmanul Hakim: Jakarta Job Fair Harus Bermanfaat Bagi Pencari Kerja
Pemprov DKI Buka Gelombang...
Pemprov DKI Buka Gelombang II Mudik Gratis Mulai Hari Ini, Tersedia 5.459 Kursi Kosong
Jangan Main Petasan...
Jangan Main Petasan di Jakarta, Sanksinya Bisa Dipenjara hingga Denda Rp50 Juta
Pemkab Bekasi Raih Penghargaan...
Pemkab Bekasi Raih Penghargaan Zona Hijau Pelayanan Publik
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Rekomendasi
Mudik Gratis Bareng...
Mudik Gratis Bareng InJourney Airports Berangkatkan 2.025 Pemudik dengan 4 Moda Transportasi
Ole Romeny Man of the...
Ole Romeny Man of the Match Indonesia vs Bahrain: Saya Dedikasikan untuk Nenek
Timnas Indonesia Jaga...
Timnas Indonesia Jaga Asa ke Piala Dunia 2026, Patrick Kluivert: Ini Baru Awal!
Berita Terkini
Tangis Histeris Sambut...
Tangis Histeris Sambut Jenazah Rosalina Rerek Sogen, Guru Korban Kekejaman KKB Papua
46 menit yang lalu
Pemudik Motor Terjebak...
Pemudik Motor Terjebak Kepadatan di Persimpangan Arteri Pantura Cirebon
1 jam yang lalu
Gelar Baksos, Ketua...
Gelar Baksos, Ketua DPRD Jakarta: Hipmi Jaya Jadi Contoh Pengusaha Lain untuk Berbagi
1 jam yang lalu
Asyik! Pos Pelayanan...
Asyik! Pos Pelayanan Weru Cirebon Sediakan Pijat Gratis bagi Pemudik
1 jam yang lalu
Peran Penting Tuban...
Peran Penting Tuban Sebagai Pelabuhan Utama Kerajaan Majapahit Pengatur Ekspor Impor Perdagangan
1 jam yang lalu
Antrean Kendaraan Pemudik...
Antrean Kendaraan Pemudik Kembali Terjadi di Gerbang Tol Pejagan Brebes, Gara-gara Saldo E-toll Habis
1 jam yang lalu
Infografis
Capaian Anies Baswedan...
Capaian Anies Baswedan Mengubah DKI Jakarta dalam Lima Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved