Darurat Corona, Jatim Buka Lowongan 313 Tenaga Kesehatan

Jum'at, 24 April 2020 - 11:57 WIB
loading...
Darurat Corona, Jatim...
FOTO/SINDOnews/Ilustrasi
A A A
SURABAYA - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa membuka lowongan untuk 313 tenaga kesehatan untuk penanganan COVID-19. Lowongan tersebut sengaja dibuka untuk memenuhi kebutuhan tenaga kesehatan di tengah pandemi virus corona tersebut.

Lowongan tersebut tertuang dalam Surat Resmi dari Badan Kepegawaian Provinsi Jawa Timur Nomor: 810/3792/204/2020. Dari sebanyak 313 lowongan tersebut terbuka untuk 13 dokter spesialis paru, 14 dokter spesialis anastesi, 26 dokter umum, 161 perawat, 27 penata laboratorium kesehatan, 13 radiografer, 8 apoteker, 10 asisten apoteker, 9 sanitarian, 12 perekam medis, 4 psikolog, dan 16 transporter. (Baca juga: Larangan Diabaikan, Pemudik Masih Banjiri Surabaya)

“Ada kebutuhan yang cukup signifikan untuk tenaga kesehatan di tengah pandemi COVID-19. Maka melalui BKD Provinsi Jawa Timur kami secara resmi membuka lowongan untuk 313 formasi tenaga kesehatan,” kata Khofifah, Jumat (24/4/2020).

Bagi yang berminat dipersilakan mendaftar secara online. Mereka yang ingin melamar formasi ini diberikan batas usia maksimal 40 tahun untuk posisi dokter. Sedangkan untuk perawat hingga transporter diprioritaskan maksimal usia 35 tahun. “Bagi yang ingin mendaftar, dipersilakan mengajukan persyaratan dan mendaftar secara online. Juga ada ujian dan seleksi yang kita terapkan tapi semua melalui online,” ungkap Khofifah.

Mereka yang berminat mendaftar bisa mengakses lewat website http://rekrutmenrelawancovid19.jatimprov.go.id/ dimulai pada Kamis, 23 April 2020 jam 07.00 WIB. Pendaftaran online ini akan ditutup pada Sabtu, 25 April 2020, pukul 12.00 WIB. Sedangkan pengumuman hasil seleksi administrasi dilakukan pada Minggu, 26 April 2020.

Untuk tahapan seleksi yang harus dijalani pendaftar adalah Tes Intelegensia Umum (TIU), Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), dan Tes Karakter Diri (TKD). Materi ujian seleksi yang akan diberikan adalah tes kompetensi dasar (TKD) dilakukan pada Senin, 27 April 2020.

Selanjutnya untuk TKD meliputi tes karakteristik pribadi (TKP), tes intelegensia umum (TIU), dan tes wawasan kebangsaan (TWK). Sesuai dengan sistem yang diberikan, bagi mereka yang sudah dinyatakan lulus seleksi, maka pelamar akan menandatangani kontrak untuk tiga bulan, sejak Mei, Juni, dan Juli 2020. Untuk honor, gaji yang ditawarkan mulai Rp2,5 juta hingga yang tertinggi dokter spesialis paru Rp10 juta per bulan.

“Bagi yang tidak lulus seleksi jika sewaktu- waktu ada kebutuhan maka pendaftar tersebut bisa langsung dipanggil. Untuk penempatannya bagi yang lulus seleksi akan ditugaskan di RSUD dr Soetomo Surabaya, RS Jiwa Menur Surabaya, RSUD dr Soedono Madiun, dan RSUD dr Syaiful Anwar Malang,” ujar Khofifah.
(nbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pengembangan Wilayah...
Pengembangan Wilayah Timur Indonesia, PKSS Siapkan Tenaga Kerja Berkualitas
Fasilitas Baru Pengolahan...
Fasilitas Baru Pengolahan Biji Kakao di Sumedang Serap Tenaga Kerja Lokal
Tekan Pengangguran di...
Tekan Pengangguran di Banten, Airin-Ade Siap Reformasi Bidang Ketenagakerjaan
Dampingi Presiden Tinjau...
Dampingi Presiden Tinjau Pasar Dukuh Kupang, Pj. Gubernur Adhy Pastikan Harga Bapok Jatim Terkendali
Soal Tenaga Kerja Lokal...
Soal Tenaga Kerja Lokal di KIK, Bupati Dico Upayakan Warga Kendal Siap Bersaing
Dapat Surat Kuasa, RPA...
Dapat Surat Kuasa, RPA Perindo Siap Pulangkan TKW di Malaysia yang Tak Digaji Setahun
RS Delta Surya Sidoarjo...
RS Delta Surya Sidoarjo Bagikan BPJS Ketenagakerjaan Gratis ke Pekerja Rentan
Sambangi Pabrik di Tegal,...
Sambangi Pabrik di Tegal, GBB Pastikan Ganjar Presiden Pilihan Buruh
Ribuan Buruh Kenakan...
Ribuan Buruh Kenakan Kaus GBB Goes To Pabrik, Ganjar Go To Istana
Rekomendasi
Hamas Siap Serahkan...
Hamas Siap Serahkan Tawanan Israel dan 4 Jasad yang Ditahan di Gaza
Efek FCTC Bikin Pelaku...
Efek FCTC Bikin Pelaku Industri Tembakau Was-was
Konsolidasi Aset BUMN...
Konsolidasi Aset BUMN Masuk Tahap Akhir, Begini Bocoran CEO Danantara
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
3 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
4 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
6 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
6 jam yang lalu
Infografis
Atasi Tawuran, Pemprov...
Atasi Tawuran, Pemprov Jakarta Bakal Buka 500.000 Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved