Penggunaan Perdana Masjid 99 Kubah Dirangkaikan Pengukuhan Imam dan Muazin

Jum'at, 11 Maret 2022 - 17:02 WIB
loading...
A A A
Fokus pengerjaannya mulai dari perbaikan atap yang bocor, pembenahan kiblat, pemasangan marmer dan granit di area suci, pemasangan rel, pembenahan tempat wudu hingga pemasangan filter air.



Sementara tahap keempat tahun ini dianggarkan sebesar Rp45 miliar lebih. Dengan begitu total anggaran untuk pembangunan Masjid 99 Kubah dari tahap 1 hingga akhir sudah mencapai Rp201 miliar lebih.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Provinsi Sulsel, Astinah Abbas berujar, saat ini proses pengerjaan pembangunan menara dan kubah masih dilakukan. Namun, hal itu dipastikan tidak akan menganggu aktivitas peribadatan di dalamnya.

"Masih ada 16 kubah, kan harusnya 99, pengerjaan menara dan pelataran bagian luarnya. Sambil dipakai, sambil dikerja juga, itu tidak menggangu karena sisa bagian luar yang dikerja," ucap Astinah.

Astina menargetkan seluruh pengerjaan bagian masjid bisa selesai di tahun ini. "Kami upayakan selesai semua di tahun ini," jelasnya.

(tri)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.1103 seconds (0.1#10.140)