Eksekusi Lahan Tol di Serdang Bedagai Ricuh, Emak-emak Menangis dan Pingsan Tolak Tanahnya Dihargai Murah

Kamis, 10 Februari 2022 - 14:58 WIB
loading...
Eksekusi Lahan Tol di...
Eksekusi lahan jalan tol Tebing Tinggi-Indrapura, di Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, berlangsung ricuh, Kamis (10/2/2022) siang. Foto/iNews TV/Abdullah Sani Hasibuan
A A A
SERDANG BEDAGAI - Tangis warga tak terbendung lagi, usai mendengar penjelasan dari panitia pembebasan lahan untuk jalan tol Tebing Tinggi-Indrapura, di Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara. Warga melakukan protes, menolak tanahnya dihargai terlalu murah.



Aksi protes yang diikuti oleh para ibu rumah tangga ini, dilakukan di lokasi pembangunan jalan tol. Bahkan, banyak di antara ibu-ibu tersebut akhirnya jatuh pingsan, karena tak kuat menahan kepedihan.



Kericuhan terjadi saat berita acara putusan eksekusi yang dilakukan oleh Pengadilan Negeri (PN) Sei Rampah dibacakan, di Dusun 2 Desa Penggalangan, Kabupaten Serdang Bedagai. Para ibu rumah tangga itu, menangis meminta kepada Presiden Jokowi, untuk meninjau kembali harga tanah yang diterima warga, karena tak sesuai dengan harga pasaran.



Bahkan, puluhan warga terlihat mencoba menghalangi alat berat yang sedang mengosongkan lahan sebanyak delapan persil atau seluas empat hektare. Upaya warga itu dihalau oleh anggota Polres Tebing Tinggi, dan meminta warga segera meninggalkan lahan tersebut.

Eksekusi Lahan Tol di Serdang Bedagai Ricuh, Emak-emak Menangis dan Pingsan Tolak Tanahnya Dihargai Murah


Salah seorang perwakilan warga, Muhammad Sofyan mengatakan, harga pembebasan lahan tidak sesuai dengan harga pasaran. "Tanah kami hanya dihargai Rp78 ribu per meter perseginya. Sementara lahan di sebelahnya, dihargai Rp800 ribu per meter persegi. Kami minta penetapan harga ini ditinjau ulang," tegasnya.



Sementara petugas juru sita dari PN Sei Rampah, mengimbau kepada warga yang merasa keberatan dengan penetapan harga pembebasan lahan itu, untuk mengajukan gugatan ke pengadilan, agar masalah ini dapat teratasi dengan seadil-adilnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Demonstran Tolak UU...
3 Demonstran Tolak UU TNI di Malang yang Hilang Kontak Ditemukan
Massa Demo Tolak UU...
Massa Demo Tolak UU TNI di DPRD Karawang Dibubarkan Paksa, 2 Mahasiswa Diamankan Polisi
Demo Tolak UU TNI Berujung...
Demo Tolak UU TNI Berujung Gedung DPRD Kota Malang Dibakar, Ketua Dewan Ungkap Estimasi Kerugian
Unjuk Rasa Tolak UU...
Unjuk Rasa Tolak UU TNI di Sukabumi Rusuh, Massa dan Polisi Bentrok
Demo Mahasiswa Surabaya...
Demo Mahasiswa Surabaya Ricuh, Sejumlah Orang Ditangkap Polisi
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Surabaya Ricuh, Massa Lempar Batu dan Bom Molotov ke Polisi
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Lumajang Ricuh, 2 Mahasiswa Luka
Kronologi Demo Tolak...
Kronologi Demo Tolak UU TNI Berujung Pembakaran Gedung DPRD Kota Malang
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Malang Ricuh, Sejumlah Demonstran Diamankan
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron GOBER...
Sinopsis Sinetron 'GOBER Parijs Van Java' Eps 1: Kehidupan Baru Tisna di Bandung
MNC Asset Management...
MNC Asset Management dan Universitas Binawan Teken MoU Endowment Fund Dukung Beasiswa
Mobil Mewah Ridwan Kamil...
Mobil Mewah Ridwan Kamil Turut Disita KPK, tapi Masih di Bengkel
Berita Terkini
Perluas Pasar, Pelaku...
Perluas Pasar, Pelaku UMKM Harus Kuasai Marketing Digital
1 menit yang lalu
Heboh Orang Tua Murid...
Heboh Orang Tua Murid SD di Lebak Bawa Meja dan Kursi dari Rumah ke Sekolah untuk KBM Anaknya
19 menit yang lalu
Jadi Ketua DPW PAN Sulbar,...
Jadi Ketua DPW PAN Sulbar, Ajbar Bakal Perkuat Kaderisasi Hadapi Pemilu 2029
40 menit yang lalu
Pemalsuan STNK Mobil...
Pemalsuan STNK Mobil untuk Jaminan Gadai Dibongkar, Begini Modusnya
2 jam yang lalu
Rampok Minimarket, Oknum...
Rampok Minimarket, Oknum Polisi di Kudus Ditangkap Polres Pati
3 jam yang lalu
Satu dari Tiga Penumpang...
Satu dari Tiga Penumpang Avanza yang Terjun ke Sungai Lae Kombih Ditemukan Tewas
3 jam yang lalu
Infografis
Dokumen CIA Prediksi...
Dokumen CIA Prediksi Siapa Pemenang Perang India dan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved