Demo Mahasiswa Surabaya Ricuh, Sejumlah Orang Ditangkap Polisi

Senin, 24 Maret 2025 - 19:08 WIB
loading...
Demo Mahasiswa Surabaya...
Aksi demonstrasi yang digelar oleh mahasiswa di Gedung Negara Grahadi Surabaya berlangsung ricuh, Senin (24/3/2025). FOTO/RAHMAT ILYASAN
A A A
SURABAYA - Demonstrasi mahasiswa di Surabaya berlangsung ricuh. Demonstrasi yang berlangsung di depan Gedung Negara Grahadi ini berubah menjadi ricuh ketika sejumlah massa yang diduga sebagai provokator melakukan aksi anarkistis.

Beberapa individu yang terlibat dalam kericuhan tersebut langsung diamankan oleh polisi. Mereka yang diduga sebagai provokator ditangkap oleh petugas, termasuk seorang yang diduga dalam pengaruh alkohol. Setelah ditangkap, pria tersebut diborgol dan dibawa oleh aparat kepolisian. Polisi yang mengenakan pakaian sipil juga terus bergerak untuk menangkap lebih banyak massa yang dianggap memicu kerusuhan.

Di sisi lain, ketegangan antara massa dan aparat kepolisian semakin memanas. Massa terus melemparkan batu kepada polisi, sementara polisi membalas dengan penyemprotan air menggunakan water canon. Situasi semakin buruk saat pasokan air untuk water canon sempat habis dan harus diisi ulang oleh mobil pemadam kebakaran.



Hingga berita ini diturunkan, massa dan polisi masih terlibat ketegangan di depan Gedung Negara Grahadi. Namun, beberapa massa yang terlibat kericuhan mulai berlarian dan berpencar. Meskipun demikian, aksi anarkis diduga masih berlanjut di tempat lain di Surabaya.

Kepolisian terus berupaya untuk mengendalikan situasi dan menangkap lebih banyak provokator yang terlibat dalam kerusuhan ini.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Demonstran Tolak UU...
3 Demonstran Tolak UU TNI di Malang yang Hilang Kontak Ditemukan
Massa Demo Tolak UU...
Massa Demo Tolak UU TNI di DPRD Karawang Dibubarkan Paksa, 2 Mahasiswa Diamankan Polisi
Demo Tolak UU TNI Berujung...
Demo Tolak UU TNI Berujung Gedung DPRD Kota Malang Dibakar, Ketua Dewan Ungkap Estimasi Kerugian
Unjuk Rasa Tolak UU...
Unjuk Rasa Tolak UU TNI di Sukabumi Rusuh, Massa dan Polisi Bentrok
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Surabaya Ricuh, Massa Lempar Batu dan Bom Molotov ke Polisi
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Lumajang Ricuh, 2 Mahasiswa Luka
Sejumlah Pedemo Tolak...
Sejumlah Pedemo Tolak UU TNI di Malang Hilang Kontak
Kronologi Demo Tolak...
Kronologi Demo Tolak UU TNI Berujung Pembakaran Gedung DPRD Kota Malang
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Malang Ricuh, Sejumlah Demonstran Diamankan
Rekomendasi
2 Postingan Kontroversial...
2 Postingan Kontroversial Ayah Azizah Salsha soal Timnas Indonesia, Tudingan Mees Hilgers Bikin Geram
Tinjau Posko Pengamanan...
Tinjau Posko Pengamanan Idulfitri, Menko Polkam: Utamakan Pendekatan Humanis
Penjualan Tesla Anjlok...
Penjualan Tesla Anjlok 49% di Eropa Saat Pasar Mobil Listrik Tumbuh, Apa Penyebabnya?
Berita Terkini
Oknum TNI AL Pelaku...
Oknum TNI AL Pelaku Pembunuhan Wartawati di Bajarbaru Kalsel Terancam Dipecat
1 jam yang lalu
Oknum Anggota TNI AL...
Oknum Anggota TNI AL Pelaku Pembunuhan Wartawati di Banjarbaru Kalsel Ditangkap
2 jam yang lalu
Kodam I BB Tegaskan...
Kodam I BB Tegaskan Usut Laporan Afner Harahap Terkait Kasus Dugaan Perzinahan Praka NM
2 jam yang lalu
Kejati Geledah Kantor...
Kejati Geledah Kantor Penghubung Sultra di Jakarta Terkait Dugaan Korupsi APBD
3 jam yang lalu
JICT Berangkatkan 600...
JICT Berangkatkan 600 Warga Jakut Mudik Gratis ke Surabaya dan Malang
3 jam yang lalu
Kunjungi Rumah Briptu...
Kunjungi Rumah Briptu M Ghalib Korban Penembakan TNI, Kapolri Sampaikan Belasungkawa
4 jam yang lalu
Infografis
288 Pelaku Dark Web...
288 Pelaku Dark Web Ditangkap Polisi Internasional
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved