Anies: BOR di Jakarta 60%, Pasien Gejala Sedang dan Berat 12%

Senin, 07 Februari 2022 - 16:38 WIB
loading...
Anies: BOR di Jakarta...
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.Foto/MPI/Carlos Roy Fajarta
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan tingkat keterisian rumah sakit atau Bed Occupancy Rate (BOR) di Jakarta mencapai lebih dari 60%. Namun jumlah pasien Covid-19 yang bergejala sedang dan berat hanya 12%.

Hal tersebut disampaikan Anies usai melaksanakan rapat internal bersama Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran dan Pangdam Jaya Mayjen Untung Budiharto di Balai Kota DKI Jakarta pada Senin (7/2/2022) sore. "Tapi tidak perlu panik, angka keterisian RS di Jakarta ini 60%. Tapi dari angka tersebut jumlah pasien gejala berat dan sedang 12%," ungkap Anies Baswedan.

Anies melanjutkan, 48% sisanya pasien bergejala ringan atau bahkan tidak bergejala dan tidak semestinya dirawat di RS, cukup menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

Anies menuturkan, apabila tidak ada tempat memadai di rumah untuk melakukan isolasi mandiri, maka warga bisa menghubungi gugus tugas di RW untuk dapat isolasi terpadu.

"Tidak panik, artinya bila terpapar positif, maka lihat gejalanya dan jika membutuhkan pengobatan baru datangi fasilitas kesehatan," tuturnya. Namun demikian, Anies meminta masyarakat Jakarta untuk tetap tenang namun waspada terhadap penularan Covid-19 yang sangat cepat.

"Artinya penularannya tinggi, tapi tingkat keparahannya itu tidak tinggi. Jadi untuk masyarakat di Jakarta kita imbau kurangi kegiatan di luar, lakukan segalanya secara virtual, jika bergejala maka datangi fasilitas kesehatan," ucapnya.
(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Tingkatkan Kunjungan...
Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Wagub Doel Bakal Revitalisasi Semua Museum di Jakarta
Pramono-Rano Temui Jaksa...
Pramono-Rano Temui Jaksa Agung, Minta Program Pemprov Jakarta Dikawal
Ceramah di Masjid UGM...
Ceramah di Masjid UGM Dipadati Ribuan Jemaah, Anies Baswedan Selalu Dinanti
Sambangi Lokasi Banjir,...
Sambangi Lokasi Banjir, Anggota DPRD Jakarta Soroti Masalah Sampah
Banjir Setinggi Leher...
Banjir Setinggi Leher Orang Dewasa Masih Genangi Rumah Warga di Pengadegan
Kolaborasi Pemprov Jakarta...
Kolaborasi Pemprov Jakarta dan BI Catatkan Deflasi di Februari
Warga Penghasilan Rendah...
Warga Penghasilan Rendah di Jakarta Bebas BPHTB-PBG, Ini Kriterianya
Rekomendasi
Dr Richard Lee Tawarkan...
Dr Richard Lee Tawarkan Sarwendah Jadi Mualaf: Log In Aja Dulu
Gunakan Satu Kartu E-Toll...
Gunakan Satu Kartu E-Toll untuk Dua Mobil, Pengemudi Kaget Didenda Rp800 Ribu!
Mudik Bebas Drama? Suzuki...
Mudik Bebas Drama? Suzuki Siapkan 70 Bengkel Siaga Mudik Lebaran 2025
Berita Terkini
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
11 menit yang lalu
INH-Komunitas Ojol Rawamangun...
INH-Komunitas Ojol Rawamangun Bersih-bersih Masjid dan Bagikan Makanan Berbuka Puasa
12 menit yang lalu
Terduga Pembakar Gerbong...
Terduga Pembakar Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogya Di-blacklist Tak Boleh Naik Kereta
25 menit yang lalu
PosIND Salurkan Bansos...
PosIND Salurkan Bansos PKH dan Sembako di Tanjungpinang Capai 99%
38 menit yang lalu
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
59 menit yang lalu
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
2 jam yang lalu
Infografis
12 Kementerian, Lembaga...
12 Kementerian, Lembaga dan Pemda yang Sepi Pelamar di CPNS 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved