Dodi Reza Sebut Uang OTT Rp1,5 Miliar Berasal dari Ibunya

Jum'at, 04 Februari 2022 - 16:31 WIB
loading...
Dodi Reza Sebut Uang...
Sidang Bupati nonaktif Musi Banyuasin Dodi Reza Alex. Foto:Dede/SINDOnews
A A A
PALEMBANG - Bupati nonaktif Musi Banyuasin Dodi Reza Alex mengungkap sumber uang Rp1,5 miliar yang disita KPK dari ajudannya Mursyid, dalam operasi tangkap tangan (OTT) beberapa waktu lalu di Jakarta.

Dalam sidang kasus dugaan pemberian suap oleh terdakwa Suhandy terhadap dirinya, di Pengadilan Negeri Palembang, Dodi mengatakan, bahwa uang senilai Rp1,5 miliar tersebut berasal dari ibunya, yakni Eliza Alex Noerdin.

Uang itu dititipkan Hendra yang merupakan mantan pengawal Alex Noerdin untuk membayar jasa penasihat hukum yang menangani perkara Alex Noerdin di Jakarta.



Kemudian, Dodi memerintahkan Mursyid mengambil uang senilai Rp1,5 miliar dari Hendra, karena saat itu kebetulan mereka sama-sama berada di Jakarta.

"Saudara Mursyid saya suruh untuk mengambil uang ke Hendra. Karena Hendra kebetulan juga mau ke Jakarta, lalu dititipi oleh ibu saya uang itu untuk membayar pengacara Pak Susilo. Itu sehari sebelum saya di sini terjaring OTT KPK," ujar Dodi dihadapan Majelis Hakim yang diketuai Abdul Aziz, Jumat (4/2/2022).

Setelah terjaring KPK, lanjut Dodi, dirinya berinisiatif menghubungi Mursyid untuk mengantarkan uang tersebut ke penyidik KPK, karena dikhawatirkan uang tersebut tercecer atau hilang.



"Pada waktu saya diamankan KPK, saya berinisiatif berbicara kepada penyidik KPK terkait uang tersebut. Kemudian penyidik mengatakan sekalian saja pak panggil kesini untuk dia (Mursyid) membawa uang tersebut," ujarnya.

Sementara Mursyid yang juga dihadirkan sebagai saksi dalam sidang membenarkan hal tersebut mengatakan, kejadian itu berlangsung pada Kamis 14 Oktober 2021, saat dirinya ke Jakarta untuk menemui penasihat hukum Alex Noerdin.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kejati Geledah Kantor...
Kejati Geledah Kantor Penghubung Sultra di Jakarta Terkait Dugaan Korupsi APBD
Kejati Geledah Kantor...
Kejati Geledah Kantor Dindik Jatim Usut Dugaan Korupsi Dana Hibah SMK Rp65 Miliar
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
Profil Haji Alim, Crazy...
Profil Haji Alim, Crazy Rich Sumsel yang Jadi Tersangka Pengadaan Tanah Jalan Tol
Kadis Budparekraf Sumut...
Kadis Budparekraf Sumut Ditahan Terkait Korupsi Penataan Situs Sejarah Senilai Rp817 Miliar
KPK Geledah Kantor Dinas...
KPK Geledah Kantor Dinas PUPR dan PBJ Musi Banyuasin, Sita Barang Bukti Elektronik
Jelang Ramadan, Pos...
Jelang Ramadan, Pos Indonesia Telah Salurkan Bansos ke 48.900 KPM di Palembang
Kasus Korupsi Pengelolaan...
Kasus Korupsi Pengelolaan Wisata Mangrove di Bintan, 7 Orang Ditetapkan Tersangka
Rekomendasi
Mukti Juharsa Promosi...
Mukti Juharsa Promosi Irjen, Ini 4 Kiprahnya Berantas Narkoba Jaringan Internasional
Luna Maya Dilamar Maxime...
Luna Maya Dilamar Maxime Bouttier setelah 3 Tahun Pacaran
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Berita Terkini
Kemacetan 4 Km di Tol...
Kemacetan 4 Km di Tol Palimanan-Kanci saat Hari Kedua Lebaran Akibat Antrean Rest Area
29 menit yang lalu
Tol Cipali Ramai pada...
Tol Cipali Ramai pada Hari Kedua Lebaran, 20 Ribu Lebih Kendaraan Melintas
54 menit yang lalu
Kapolres Pelabuhan Tanjung...
Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Apresiasi Salat Ied di 14 Masjid Berjalan Aman
1 jam yang lalu
Urai Kemacetan Libur...
Urai Kemacetan Libur Lebaran, Polisi Siapkan Ganjil Genap Tempat Wisata di Jakarta
1 jam yang lalu
Jalur Selatan Nagreg...
Jalur Selatan Nagreg Dipenuhi Pemudik Lokal pada Hari Kedua Lebaran, Macet hingga 6 Km
2 jam yang lalu
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, Tol Layang MBZ Arah Cikampek Diberlakukan Buka Tutup Situasional
2 jam yang lalu
Infografis
Benarkah Kapal Nabi...
Benarkah Kapal Nabi Nuh Kayunya Berasal dari Indonesia?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved