Hari Jadi Luwu, Mahasiswa Lakukan Demo Tuntut Pemekaran

Minggu, 23 Januari 2022 - 18:36 WIB
loading...
A A A


"Terbentuknya Luwu Tengah dan Provinsi Luwu Raya , akan mempercepat peningkatan kesejahteraan masyarakat, peningkatan kualitas pelayanan publik, pembangunan perekonomian daerah, pengelolaan potensi daerah secara mandiri dan perbaikan tata kelola daerah yang lebih kondusif," ujarnya.

Begitu disayangkan kata mahasiswa, ketika Tana Luwu yang kaya ini hanya menjadi pemasok kekayaan dan penyuplai anggaran yang besar terhadap kemajuan peradaban di Kota Makassar, tanpa menikmati sendiri hasil penggunaan secara mandiri atas segala sumber daya kekayaan.

"23 Januari adalah sebuah momentum kami bagi Wija To Luwu, menjadi lokomotif semangat pemersatu semua golongan di Tana Luwu memperjuangkan tanahnya atas dominasi penjajah pada masa kolonialisme. Semangat ini kembali hadir untuk berjuang agar daerah kami jauh lebih sejahtera kedepannya," kuncinya.

Untuk diketahui, empat kepala daerah di Tana Luwu atau Luwu Raya, yakni Bupati Luwu, Wali Kota Palopo, Bupati Luwu Utara dan Bupati Luwu Timur, tetap komitmen untuk mendukung dan membantu upaya pemekaran Luwu Tengah dan pembentukan Provinsi Tana Luwu.

(agn)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2184 seconds (0.1#10.24)