Kantongi Izin Bupati, Polisi Tetap Hentikan Konser Ndarboy Genk di Ngawi

Sabtu, 15 Januari 2022 - 06:30 WIB
loading...
Kantongi Izin Bupati,...
Konser Ndarboy Genk terhenti di Ngawi, diduga akibat masalah kordinasi antara Polres Ngawi, dengan Satgas COVID-19. Foto/iNews TV/Asfi Manar
A A A
NGAWI - Polres Ngawi mengambil langkah tegas, dengan menghentikan konser Ndarboy Genk, meskipun kegiatan tersebut telah mengantongi izin dari Ketua Satgas COVID-19 Kabupaten Ngawi, yang juga Bupati Ngawi, Onny Anwar.



"Kami dari masyarakat sipil dan ketika kami diizinkan oleh ketua satgas. Di mana ketua Satgas COVID-19 itu adalah seorang Bupati, yang notabene adalah seorang pimpinan wilayah. Maka kami merasa sudah on the track dan on procedure. Pihak keamanan dalam hal ini Kodim, sejak pagi memberi informasi selama acara itu berlangsung akan dijaga empat orang," kata Linda manajemen Ndarboy Genk, setelah acaranya dihentikan oleh Polres Ngawi.



Sejatinya penghentian acara tersebut terjadi pada Kamis (13/1/2022) malam. Namun baru sehari berikutnya Linda memberikan pernyataan. Dia menyebut, acaranya telah diberi izin oleh Bupati Ngawi, sehingga manajemen Ndarboy Genk meneruskan agenda road show di Ngawi.



Bahkan di jam-jam terakhir, Linda menyebut ada pesan melalui aplikasi pesan singkat WhatsApp (WA) dari Polres Ngawi, bahwa acara bisa dilanjutkan. "Pukul 15.00 WIB, ada anggota Polres Ngawi, yang menyampaikan pesan melalui WA. Beliau menyampaikan akhirnya acara bisa berlangsung, jadi kita merasa aman. Bahkan sudah banyak keamanan yang hadir sejak siang, jadi ini kita pikir sprint sudah turun," lanjut Linda menahan kecewa, mengingat kerugian yang akan dihadapinya.

Puncaknya, satu jam menjelang Ndarboy Genk naik ke atas panggung, kabar penghentian diterima oleh manajemen dari pihak Polres Ngawi. Konser musik yang kabarnya juga didatangi oleh Bupati Ngawi ini akhirnya batal.



Menanggapi hal ini, Kapolres Ngawi, AKBP I Wayan Winata mengatakan, tindakan yang dilakukan bukan pembubaran, namun acaranya dihentikan. "Tolong ya rubah istilahnya, bukan pembubaran namun penghentian. Alasanya tidak mengantongi izin dari Polda Jatim, karena melibatkan artis dari luar Jatim," tegas Wayan melalui sambungan telepon, Jumat (14/1/2022).

Terkait adanya kehadiran Bupati Ngawi dalam konser musik tersebut, I Wayang menegaskan tidak mendapati Bupati Ngawi di area konser musik itu. "Kita tidak menemui ada Bupati Ngawi, pada saat masuk (lokasi konser)," sanggah I Wayan.

Dalam rilis resmi yang dikeluarkan Dina Kesehatan Kabupaten Ngawi, saat ini Kabupaten Ngawi berstatus Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 1, yang artinya kegiatan konser musik secara terbatas bisa dilakukan.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kabupaten Ngawi Resmi...
Kabupaten Ngawi Resmi Luncurkan Program Cek Kesehatan Gratis di Puskesmas
Penyelenggaraan Batulicin...
Penyelenggaraan Batulicin Festival 2024 Berlangsung Meriah
Digelar di 6 Kota, Festival...
Digelar di 6 Kota, Festival 76 IAK Dimeriahkan SID, Seringai hingga Endank Soekamti
Konser Sheila On 7 Bakal...
Konser Sheila On 7 Bakal Digelar di Si Jalak Harupat, Izin Keramaian Belum Keluar
Buruh Angkut Gabah di...
Buruh Angkut Gabah di Ngawi Tewas Terjatuh dari Truk Oleng, 1 Luka Berat
Efek Rumah Kaca Bakal...
Efek Rumah Kaca Bakal Gebrak Surabaya di Supermusic Superstar Intimate Session 2024
Konser Musik Untuk Semua...
Konser Musik Untuk Semua di Samarinda Sukses Digelar, Tony Wenas Dorong Pembangunan Concert Hall Bertaraf Internasional
Ditemani Willy Lesmana,...
Ditemani Willy Lesmana, Air Supply Jadi Tamu Istimewa di Istana Mangkunegaran
Musisi KNPI Solo Gelar...
Musisi KNPI Solo Gelar Konser Musik Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud
Rekomendasi
Bergeser ke Ekonomi...
Bergeser ke Ekonomi Perang, Nilai Kontraktor Senjata Terbesar Jerman Melewati VW
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga,...
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga, Komisi I DPR Pertimbangkan TNI Aktif Bisa Jabat di Badan Perbatasan Nasional
Wujudkan 1.000 Sarjana...
Wujudkan 1.000 Sarjana Pertanian, 98 Mahasiswa USU Raih Beasiswa JHL Foundation
Berita Terkini
Anggota Patwal Pepet...
Anggota Patwal Pepet Pemotor hingga Terperosok di Jalur Puncak Bogor Dicopot
5 jam yang lalu
Petugas Kabel Wi-Fi...
Petugas Kabel Wi-Fi Babak Belur Dikeroyok Anggota Ormas di Depok Gara-gara Tak Memberi Uang
6 jam yang lalu
Korban Tewas Kebakaran...
Korban Tewas Kebakaran Kapal Tanker Ronggolawe dan Tug Boat Bertambah Jadi 3 Orang
6 jam yang lalu
Banjir dan Longsor Terjang...
Banjir dan Longsor Terjang Kota Padangsidimpuan, Satu Orang Tewas
6 jam yang lalu
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
7 jam yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
7 jam yang lalu
Infografis
Sembilan Peristiwa Penting...
Sembilan Peristiwa Penting yang Terjadi di Bulan Ramadan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved