Buruh Tinggalkan Lokasi Aksi, Jalan Medan Merdeka Dibuka Kembali

Senin, 29 November 2021 - 19:14 WIB
loading...
Buruh Tinggalkan Lokasi...
Buruh menggelar aksi unjuk rasa menolak UMP yang hanya naik Rp37.749 atau sekitar 0,8 persen dari tahun lagu di depan Balai Kota DKI Jakarta, Senin (29/11/2021). Foto: Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Massa aksi buruh yang tergabung dalam Gerakan Buruh Bersama Rakyat (Gebrak) meninggalkan lokasi aksi di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat . Aksi itu selesai setelah enam perwakilan dari massa bertemu dengan Deputi III dan Deputi IV Kantor Staf Kepresidenan (KSP).

Juru Bicara Gebrak Nining Elitos mengatakan, KSP berjanji untuk mendiskusikan adanya diskresi upah hasil layak.

"Mereka (KSP) mempersiapkan untuk didiskusikan (diskresi upah hasil layak),” ujar Nining dari atas mobil komando di lokasi, Senin (29/11/2021)

Maka itu, kata dia, pihaknya akan menunggu janji KSP itu. Jika tidak ditepati, kata dia, pihaknya akan melakukan unjuk rasa lagi.



"Kita akan lihat apakah pemerintah kedepan akan memperbaiki apa yang menjadi tuntutan rakyat. Apakah mereka cuma jadi lipservice kita," tuturnya.

Nining mengajak kaum serikat pekerja untuk tetap mengawal janji tersebut. Nantinya, aksi lanjutan akan tetap dilakukan apabila janji dari pemerintah tidak dilakukan.

Pernyataan tersebut kemudian disambut dengan gemuruh massa aksi dengan ujaran ‘Hidup Buruh’. Setelahnya, massa aksi kemudian dikomandokan untuk membubarkan diri.

Massa aksi pun dengan tertib melakukan bubar diri. Mereka kembali berjalan beriringan menuju Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat. Sejalan dengan bubarnya massa, kawat berduri yang pada awalnya menyekat massa pun dibuka. Sementara, lalu lintas pun kembali dapat dilewati.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bongkar Tembok Gang...
Bongkar Tembok Gang Besan Tangsel! Perintah Hakim Atas Kemenangan Warga pada Putusan Banding
Demo Penembakan 5 WNI,...
Demo Penembakan 5 WNI, Buruh Lempar Telor ke Kedubes Malaysia
Akses Jalan Desa di...
Akses Jalan Desa di Grobogan Masih Terputus, Tertutup Lumpur Sisa Banjir
Jembatan Busui Ambruk,...
Jembatan Busui Ambruk, Akses Kaltim dengan Kalsel Lumpuh
Kisruh Akses JCC Senayan...
Kisruh Akses JCC Senayan Ditutup, Pengelola Buka Suara
Konflik Keluarga, Akses...
Konflik Keluarga, Akses Rumah Warga di Banjaran Bandung Tertutup Tembok 1,5 Meter
Banjir Terjang Barru,...
Banjir Terjang Barru, Akses Jalan ke Makassar, Parepare, dan Soppeng Terputus
UMK Depok 2025 Resmi...
UMK Depok 2025 Resmi Ditetapkan Rp5.195.720
Jalan Terbelah, Begini...
Jalan Terbelah, Begini Penampakan Titik Longsor di Jalur Lingar Selatan Malang-Blitar yang Terputus
Rekomendasi
Pangeran Harry Benar-benar...
Pangeran Harry Benar-benar Tunduk pada Meghan Markle, Pengamat: Seperti Dicuci Otaknya
5 Tips Menjual Mobil...
5 Tips Menjual Mobil dengan Cara Over Kredit, Jangan Sampai Kena Jebakan Batman!
Momen Pangeran William...
Momen Pangeran William Terpuruk Diungkap Mantan Ajudan, Kondisinya Begitu Menyedihkan
Berita Terkini
Ivan Sugianto Dituntut...
Ivan Sugianto Dituntut 10 Bulan Penjara dalam Kasus Perundungan Siswa SMK Gloria 2 Surabaya
4 menit yang lalu
Kelurahan Kebon Sirih...
Kelurahan Kebon Sirih Apresiasi MNC Peduli dan KKP Gelar Safari Ramadan Edukasi Protein Ikan
10 menit yang lalu
2 Oknum TNI Diduga Tembak...
2 Oknum TNI Diduga Tembak 3 Polisi hingga Tewas di Way Kanan Belum Jadi Tersangka
19 menit yang lalu
Ladang Ganja di TNBTS...
Ladang Ganja di TNBTS Terungkap Berawal dari Penangkapan 2 Tersangka di Lumajang
56 menit yang lalu
Beredar Video Undangan...
Beredar Video Undangan Judi Sabung Ayam Sebelum 3 Polisi Tewas saat Penggerebekan
1 jam yang lalu
Heboh Ladang Ganja di...
Heboh Ladang Ganja di Kawasan TNBTS, Kemenhut Buka Suara
1 jam yang lalu
Infografis
AS Kembali Diguncang...
AS Kembali Diguncang Aksi Penembakan, 4 Tewas termasuk Pelaku
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved