Ungkap Misteri Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Polda Jabar Cecar Tiga Saksi Kunci

Jum'at, 26 November 2021 - 22:14 WIB
loading...
A A A
Pihaknya juga belum bisa memastikan apakah akan ada pemeriksaan lanjutan di Polda Jabar atau tidak. Namun, Taufan memastikan bahwa kliennya akan bersikap kooperatif kepada polisi. "Kita kembalikan ke penyidik Polda (diperiksa lagi atau tidak). Mereka kan akan konfrontir ini," ujarnya.

Polisi masih berupaya keras untuk mengungkap misteri pembunuhan ibu dan anak gadisnya di Kabupaten Subang. Seakan mengulang kembali proses penyelidikan yang sudah dilakukan, Polda Jabar kembali memeriksa Yosep, suami sekaligus ayah korban.

Yosep menjalani pemeriksaan di Polda Jabar, untuk pertama kalinya pasca kasus pembunuhan sadis itu dilimpahkan dari Polres Subang. Rohman Hidayat, kuasa hukum Yosep mengungkapkan, Yosep dicecar 39 pertanyaan oleh penyidik Polda Jabar dalam pemeriksaan yang digelar pada Kamis (25/11/2021).



Pemeriksaan terhadap Yosep berlangsung cukup lama. Rohman menyebutkan, Yosep diperiksa di Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) mulai pukul 13.00 WIB, dan baru berakhir pukul 00.00 WIB atau sekitar 11 jam. "Ada 39 pertanyaan (yang diajukan penyidik)," ungkap Rohman melalui telepon selulernya, Jumat (26/11/2021).

Warga Kampung Ciseuti, Desa Jalancagak, Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang, digegerkan penemuan dua mayat di dalam bagasi mobil Alphard, pada Rabu (18/8/2021). Polisi yang mendapatkan laporan, langsung datang ke lokasi kejadian.

Polisi yang datang ke TKP langsung menuju mobil Alphard tempat ditemukannya korban. Saat bagasi mobil dibuka, ternyata di dalamnya terdapat dua korban dengan kondisi tak berbusana dan luka parah di bagian kepala. Keluarga korban histeris saat polisi mengevakuasi kedua korban.
(eyt)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3390 seconds (0.1#10.24)