Sedang Belanja di Bawah Jembatan Ampera, Pria Ini Ditusuk Perempuan Tak Dikenal

Rabu, 10 November 2021 - 14:21 WIB
loading...
Sedang Belanja di Bawah Jembatan Ampera, Pria Ini Ditusuk Perempuan Tak Dikenal
Herman (46), warga Rumah Susun Blok 17, Kecamatan Ilir Barat I, Palembang ditusuk oleh orang tidak dikenal saat hendak berbelanja di bawah Jembatan Ampera. Foto SINDOnews
A A A
PALEMBANG - Herman (46), warga Rumah Susun Blok 17, Kecamatan Ilir Barat (IB) I, Palembang ditusuk oleh orang tidak dikenal (OTK) saat hendak berbelanja di bawah Jembatan Ampera. Tidak hanya ditusuk, korban juga dianiaya dengan cara ditendang oleh OTK yang merupakan seorang wanita.

Korban sempat menyelamatkan diri dengan berlari dan meminta tolong ke Pos Lantas Ampera. Korban kemudian dilarikan ke Rumah Sakit AK Gani untuk mendapatkan pertolongan.

Herman mengatakan, bahwa kejadian berawal saat dirinya sedang berbelanja pakaian bekas di bawah Jembatan Ampera, Selasa (9/11/2021) kemarin, sekitar pukul 16.30 WIB.

"Tiba-tiba ada perempuan yang tidak saya kenal mendekat dengan membawa senjata tajam jenis pisau, langsung menendang d an menusuk perut dan pipi bagian sebelah kanan," ujar Herman, Rabu (10/11/2021).

Akibat kejadian itu, korban mengalami luka tusuk di bagian perut dan pipi sebelah kanan. Setelah mendapat perawatan, korban langsung melaporkan kejadian tersebut ke Mapolrestabes Palembang.

Kepala Seksi Humas Polrestabes Palembang, Kompol Abu Dani membenarkan adanya kejadian penganiayaan tersebut. "Data dari lapangan saat kejadian korban sedang berbelanja pakaian bekas di TKP, persis di bawah Jembatan Ampera," kata Abu di ruang kerjanya.

Berdasarkan keterangan saksi di lapangan, lanjut Kompol Abu, bahwa pelakunya seorang wanita berbadan gemuk dan perawakan seperti laki-laki. Dan wanita ini sering terlihat di sekitaran TKP. "Saat ini pelaku masih dalam penyelidikan Satreskrim Polrestabes Palembang," kata Kompol Abu Dani.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1485 seconds (0.1#10.140)