Polres Parepare Gelar Operasi Cipta Kondisi di Pelabuhan Ajatappareng

Jum'at, 15 Oktober 2021 - 16:11 WIB
loading...
Polres Parepare Gelar...
Tim Polres Parepare saat melalukan pemeriksaan barang bawaan penumpang yang tiba di Pelabuhan Ajatappareng Parepare. Foto: SINDOnews/Darwiaty Dalle
A A A
PAREPARE - Kepolisian Resor (Polres) Parepare menggelar Operasi Cipta Kondisi di Pelabuhan Ajatappareng , Jumat (15/10). Hal tersebut dilakukan sebagai upaya meminimalisir tindak pidana di Kota Parepare, khususnya yang berasal dari luar.

Wakil Kepala Polres Parepare , Kompol Ishak Ifa, menjelaskan Operasi Cipta Kondisi Penting sebagai upaya memproteksi wilayah hukumnya. Terkhusus terkait potensi kejahatan yang hendak masuk ke Kota Parepare.

Baca Juga: Percepat Program Vaksinasi Polres Parepare Target 2 Ribu Vaksin


Dalam operasi tersebut, personel Polres Parepare memeriksa satu per satu penumpang kapal yang tiba di Pelabuhan Ajatappareng . Adapun penumpang itu diketahui berasal dari wilayah Kalimantan, di antaranya dari Balikpapan, Samarinda dan Nunukan.

"Petugas melakukan pemeriksaan barang, apakah ada penumpang yang membawa senjata tajam, minuman keras, narkoba, atau bahan peledak agar segera kita antipasi," jelas Ishak.

Dari hasil operasi cipta kondisi yang dilakukan, kata Ishak, petugas kepolisian belum menemukan hal-hal yang berbau kriminalitas.


"Hari ini aman, namun jika selanjutnya ditemukan barang muatan illegal atau sejenis senjata tajam yang tidak dilengkapi dokumen yang sah, maka akan di proses lebih lanjut," tegasnya.

Ishak mengimbuhkan Operasi Cipta Kondisi akan terus berlanjut. Setiap ada kapal penumpang yang berlabuh di Pelabuhan Ajatappareng dipastikan akan dilakukan pemeriksaan untuk setiap penumpang yang turun.
(tri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1747 seconds (0.1#10.140)