Hari Dharma Karyadhika, Lapas Bekasi Jadikan Momentum Maksimalkan Pelayanan

Selasa, 05 Oktober 2021 - 08:12 WIB
loading...
Hari Dharma Karyadhika,...
Peringatan Hari Dharma Karyadhika (HDKD) menjadi momentum tersendiri bagi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bekasi dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat. Foto: SINDOnews/Abdullah M Surjaya
A A A
BEKASI - Peringatan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) menjadi momentum tersendiri bagi Lembaga Pemasyarakatan ( Lapas ) Kelas IIA Bekasi dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat . Untuk itu, lapas yang berada di Kelurahan Aren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, ini akan terus memaksimalkan pelayanan prima.

Kepala Lapas Kelas IIA Bekasi Hensah mengungkapkan, pelayanan yang baik sesuai dengan eksistensi Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) yang terus berupaya mengoptimalkan pelayanan publik.

“Dalam memperingati Hari Dharma Karyadhika Tahun 2021, menjadi semangat bagi kami (Lapas Bekasi) untuk terus memberikan pelayanan prima dan semakin PASTI," kata Hensah kepada SINDOnews, Selasa (5/10/2021).

Dia menjelaskan, Semakin PASTI adalah tema peringatan HDKD tahun ini dengan kepanjangan Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif. Rangkaian Semakin PASTI dimulai sejak 1 Oktober 2021 dengan pelaksanaan Doa Kumham untuk Negeri yang dirangkaikan dengan Pembukaan HDKD.

“Rangkaian kegiatan akan dilanjutkan dengan berbagai kegiatan seperti seminar atau lokakarya, bakti sosial dan pelayanan publik, sport game dan skill challenge, ziarah dan tabur bunga, hingga puncak peringatan HDKD pada 30 Oktober 2021,” jelasnya.

Hensah menambahkan, sesuai dengan instruksi Menkumham Yasonna Laoly, pihak lapas akan terus melakukan pembenahan secara komperhensif dalam menghadapi tantangan zaman dan tuntutan masyarakat.

“Karena untuk pelayanan publik, kita memang diharuskan untuk melayani masyarakat dengan baik dan ramah sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujarnya.

Selain memberikan pelayanan prima, pembenahan lain yang juga dilakukan yakni dalam kebijakan perencanaan, penganggaran, pengorganisasian hingga monitoring dan evaluasi.

Di masa Pandemi Covid-19, jajaran Lapas Bekasi juga berupaya turut aktif dalam menekan angka penularan virus, dan mendukung program vaksinasi dari pemerintah. Tentunya hal ini berkaitan dengan pelaksanaan protokol kesehatan, dan berkoordinasi dengan jajaran TNI, Polri, Satgas Covid-19, dan pemerintah daerah.

“Semakin PASTI menjadi bentuk pengabdian dan ungkapan syukur, serta menjadi suatu renungan yang dapat menumbuhkan semangat baru dan profesionalisme kami dalam melayani masyarakat,” pungkasnya.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tingkatkan Pelayanan,...
Tingkatkan Pelayanan, Kantor CC PLN 123 Palembang Resmi Beroperasi
Jaya Negara-Arya Wibawa...
Jaya Negara-Arya Wibawa Prioritaskan Peningkatan Infrastruktur di Denpasar
Pj Bupati Akui Tata...
Pj Bupati Akui Tata Kelola Pelayanan Publik di Kabupaten Mimika Masih Kurang Baik
Tak Perlu Cuti Urus...
Tak Perlu Cuti Urus Paspor di Immigration Lounge Ciputra World, Bisa Sabtu-Minggu
Seluruh Warga 17 Distrik...
Seluruh Warga 17 Distrik di Maybrat Papua Barat Segera Kantongi NIK
Bupati Kotabaru Serahkan...
Bupati Kotabaru Serahkan 180 Unit Mobil Operasional untuk Kepala Desa
Capaian Kinerja Kantor...
Capaian Kinerja Kantor Imigrasi Kotabumi Lampung selama 2024 Lebihi Target
Penjabat Wali Kota Bekasi...
Penjabat Wali Kota Bekasi Apresiasi Kick off AI Talent Management di RSUD
Pemkot Tangsel Borong...
Pemkot Tangsel Borong Penghargaan Ombudsman, Tertinggi soal Kepatuhan Pelayanan Publik
Rekomendasi
Kompolnas Pastikan Sidang...
Kompolnas Pastikan Sidang Etik Bakal Pecat Eks Kapolres Ngada
5 Potret Pemakaman Barbie...
5 Potret Pemakaman Barbie Hsu yang Penuh Haru, Diiringi Isak Tangis Keluarga
5 Skenario Timnas Indonesia...
5 Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Berita Terkini
Gempa M5,1 Guncang Barat...
Gempa M5,1 Guncang Barat Daya Bone Bolano Sulawesi Selatan
8 menit yang lalu
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Rusak Puluhan Rumah dan Fasilitas Umum di Indramayu
25 menit yang lalu
Banjir Rendam Ribuan...
Banjir Rendam Ribuan Rumah di Muarojambi, 3 Desa Terisolasi
52 menit yang lalu
Wasiat Arya Wiraraja...
Wasiat Arya Wiraraja Picu Pasukan Jayakatwang Kediri Serang Kerajaan Singasari
3 jam yang lalu
Meresahkan! Geng Motor...
Meresahkan! Geng Motor Keroyok Pemuda hingga Tewas di Minimarket
3 jam yang lalu
Gubernur Khofifah Dukung...
Gubernur Khofifah Dukung Usulan KH M Yusuf Hasyim sebagai Pahlawan Nasional
4 jam yang lalu
Infografis
Militer Israel akan...
Militer Israel akan Jadikan Tepi Barat seperti Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved