Viral Video Kekerasan di Jalan Tol, PJR dan Sopir Ekspedisi Sepakat Damai

Minggu, 19 September 2021 - 00:26 WIB
loading...
Viral Video Kekerasan...
Viral video petugas PJR hentikan truk ekspedisi di kilometer 35 tol Jakarta-Cikampek, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Foto/iNews TV/Didit Junaidi
A A A
BEKASI - Video yang diunggah di TikTok viral. Dalam rekaman video tersebut, pengambil gambar menyebutkan telah terjadi aksi kekerasan yang diduga dilakukan anggota Polisi Jalan Raya (PJR) di kilometer 35 tol Jakarta-Cikampek.



Perekam video sempat mengabadikan momentum seorang petugas PJR, berupaya menyerang seorang sopir truk yang mengenakan baju warna merah. Perekam video juga menyebutkan, STNK temannya hilang setelah dibawa PJR tersebut.



Dugaan terjadinya tindakan kekerasan tersebut, berlangsung pada Sabtu (18/9/2021) dini hari di wilayah Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Usai video tersebut viral di media sosial, akhirnya antara anggota PJR dengan sopir truk ekspedisi melakukan mediasi dan sepakat berdamai.



Kepala Induk PJR Jakarta-Cikampek, AKP Rikky Akmaja membenarkan kejadian dalam video yang viral tersebut. "Kejadian itu berawal dari pelanggaran lalu lintas yang dilakukan sopir truk ekspedisi, karena menyalip dengan kecepatan tinggi di lajur tiga," tuturnya.

Akibat pelanggaran lalu lintas tersebut, anggota PJR melakukan tindakan penilangan. Saat dilakukan penilangan, ternyata STNK salah satu truk tersebut terselip karena kondisinya gelap. "Saat ini STNK sudah ditemukan, dan telah dikembalikan kepada pemiliknya," imbuh Rikky.



Terkait adanya dugaan pemukulan, Rikky menegaskan hal itu tidak terjadi. Yang dilakukan anggota PJR adalah merangkul sopir truk tersebut, karena telah masuk ke lajur satu yang sangat membahayakan. Saat merangkul, dimungkinkan sopir tersebut membentur badan anggota PJR hingga mengalami lecet di bibir.

Antara sopir truk ekspedisi dengan anggota PJR akhirnya dipertemukan, dan saling menandatangi surat kesepakatan bersama untuk menyelesaikan persoalan secara kekeluargaan di kantor Induk PJR Jakarta-Cikampek.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Rekonstruksi Penembakan...
Rekonstruksi Penembakan 3 Polisi hingga Tewas di Lampung, Oknum TNI Siap Bawa Senjata Api dari Rumah
Viral Transjakarta Melaju...
Viral Transjakarta Melaju di Jalurnya Kena Tilang ETLE, Ini Penjelasan Polisi
1 Pati dan 4 Pamen Polri...
1 Pati dan 4 Pamen Polri Digeser ke Daerah pada Mutasi April 2025
Bekasi Perluas Jaringan...
Bekasi Perluas Jaringan Perpipaan demi Tingkatkan Jumlah Pelanggan
Bekasi Targetkan 9.600...
Bekasi Targetkan 9.600 Sambungan Pelanggan Baru Air Bersih di 2025
Pungli di Rutan Polda...
Pungli di Rutan Polda Jateng, 3 Polisi Penjaga Tahanan Ditahan Propam
Ini Tampang Penganiaya...
Ini Tampang Penganiaya Satpam di Bekasi hingga Kejang-kejang
Polisi Tangerang Diperiksa...
Polisi Tangerang Diperiksa Propam karena Diduga Lecehkan Istri Orang
Polisi Bunuh Bayi di...
Polisi Bunuh Bayi di Semarang: Sidang Kode Etik Brigadir Ade Kurniawan Ditunda, Keluarga Korban Protes
Rekomendasi
Sidang Hasto dengan...
Sidang Hasto dengan Agenda Pemeriksaan Saksi, Hakim Larang Wartawan Live Streaming
Persidangan Hasto Ricuh,...
Persidangan Hasto Ricuh, Satgas PDIP Amankan Sejumlah Orang Diduga Penyusup
Pemenang Frank Sanchez...
Pemenang Frank Sanchez vs Filip Hrgovic Mandatory Daniel Dubois
Berita Terkini
Breaking News! Kuta...
Breaking News! Kuta Selatan Bali Diguncang Gempa Bumi Magnitudo 5,4
32 menit yang lalu
Kasus Dokter Cabul Lecehkan...
Kasus Dokter Cabul Lecehkan Pasien Perempuan, IDI Malang Raya Siapkan Sanksi Tegas
45 menit yang lalu
Profil Profil Irjen...
Profil Profil Irjen Pol Rudi Setiawan, Pernah Ikut Pelatihan FBI Karier Moncer di KPK Kini Jadi Kapolda Jabar
1 jam yang lalu
Rekonstruksi Penembakan...
Rekonstruksi Penembakan 3 Polisi hingga Tewas di Lampung, Oknum TNI Siap Bawa Senjata Api dari Rumah
1 jam yang lalu
Rekonstruksi Kasus Dokter...
Rekonstruksi Kasus Dokter Cabul Perkosa Pasien di RSHS Bandung Menunggu Scientific Investigation
1 jam yang lalu
Kecelakaan Maut di Tol...
Kecelakaan Maut di Tol Ngawi, 3 Orang Tewas dan 2 Terluka
2 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved