Bupati Asmat Serahkan LKPJ 2016-2021 pada DPRD Asmat

Kamis, 05 Agustus 2021 - 22:52 WIB
loading...
Bupati Asmat Serahkan...
Bupati Kabupaten Asmat Elisa Kambu menyerahkan LKPJ masa akhir jabatan 2016-2021 kepada DPRD Asmat di Gedung DPRD Asmat, Jl Sekwan Agats, Kamis (5/8/21).
A A A
ASMAT - Bupati Kabupaten Asmat Elisa Kambu menyerahkan Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) masa akhir jabatan 2016-2021 kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Asmat di Gedung DPRD Asmat, Jl Sekwan Agats, Kamis (5/8/21).

Sidang dipimpin oleh Ketua DPRD Asmat Yoel Mangoprou didampingi Wakil Ketua II DPRD Asmat Jasman Tumpu dan dihadiri Sekda Asmat Bartolomeus Bokoropces, Jajaran Anggota DPRD Asmat, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, Kepala OPD dan undangan terkait.

Bupati Asmat Elisa Kambu selain menyampaikan LKPJ masa akhir jabatan 2016-2021, ada pula tiga materi yang disampaikan Elisa Kambu ke DPRD Asmat yakni; Raperda Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2020, Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Asmat 2020, dan usulan penghapusan asset tetap dari 2017 sampai 2020.

Hal ini sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) RI Nomor 33 tahun 2020 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 tahun 2011 tentang perubahan atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 tahun 2006 tentang Pedoman Keuangan Daerah.

Bupati Elisa Kambu mengatakan, laporan yang disampaikan pasti terdapat kekurangan dan keterbatasan yang dimiliki Pemda Asmat.

"Kami tetap konsisten bergerak untuk memperbaiki segala kegiatan pemerintahan yang belum terpenuhi pada tahun yang lalu di tengah masyarakat," ucapnya.

Ia menambahkan, pada 2021 aktivitas pemerintah daerah akan dijalankan walaupun di masa pandemi Covid-19. Ia mengakui memang tidak sebaik pada tahun-tahun yang lalu, tetapi tetap komitmen agar program pembangunan jangka menengah maupun pendek tetap teraksana di kampung-kampung.

Orang nomor satu di Kota Atas Lumpur ini juga menjelaskan, untuk meningkatkan efisiensi, efektifitas, produktifitas, akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan, Pemda Asmat akan terus sinergi bersama DPRD Asmat dalam rangka pengawasan pembangunan di Kabupaten Asmat.

Elisa menilai koreksi dan pengawasan DPRD sangat penting dalam pengembangan kesejahteraan pembangunan di Kota Asmat, " Mari berjalan bersama, membangun dari hati untuk rakyat sejahtera," ucapnya. CM
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3591 seconds (0.1#10.140)