Tak Jadi di Salatiga, Jenazah Paranormal Mbak You Dimakamkan di Bandung

Jum'at, 02 Juli 2021 - 10:30 WIB
loading...
Tak Jadi di Salatiga,...
Paranormal Mbak Yu telah dimakamkan di pemakaman keluarga, Kampung Penggilingan, Desa Sindanglaya, Kabupaten Bandung, Jawa Barat sekitar pukul 08.30 WIB, Jumat (2/7/2021). SINDOnews/Arif
A A A
BANDUNG - Paranormal Mbak You telah dimakamkan di pemakaman keluarga, Kampung Penggilingan, Desa Sindanglaya, Kabupaten Bandung, Jawa Barat sekitar pukul 08.30 WIB, Jumat (2/7/2021).

Pemakaman dilakukan secara khidmat, dihadiri oleh sanak saudara dan tetangga Mbak You di Bandung. Tak tampak ada artis atau orang pesohor lainnya pada prosesi pemakaman itu.

Menurut keponakan Mbak You, Arif, jenazah sampai ke Bandung pada pukul 19.30 pada Kamis (1/7/2021) dari Jakarta. Sebelumnya, rencananya jenazah bakal dimakamkan di Salatiga, Jawa Tengah. Namun melihat kondisi, akhirnya dimakamkan di Bandung. "Selain itu, keluarga juga banyak di Bandung. Jadi dimakamkan di pemakaman keluarga di Bandung," jelas dia.

Menurut dia, setelah sampai di Bandung, jenazah Mbak You langsung dimandikan. Kemudian disemayamkan di rumah duka. Proses pemakaman dilakukan pagi hari, lantaran sampai Bandung sudah malam. Baca: Profil Mbak You, Paranormal yang Ramalannya Sering Tuai Kontroversi.

"Sebelum dibawa ke Bandung, jenazah Mbak You terlebih dulu dibawa le rumah sakit di Jakarta untuk di tes Covid, dan hasilnya negatif. Sehingga dimakamkan secara biasa," kata dia. Baca Juga: Ramal Diri Sendiri, Mbak You Sudah Tahu Kapan Akan Meninggal Dunia.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1701 seconds (0.1#10.24)