Tidak Horor! Jalanan di Bandung Ditutup, Anak-anak Malah Asik Main Bola

Sabtu, 19 Juni 2021 - 17:11 WIB
loading...
A A A
Kapolrestabes Bandung, Kombes Ulung Sampurna Jaya mengatakan bahwa penutupan jalan dilakukan di ruas-ruas jalan yang berpotensi menimbulkan kerumunan.

"Kami membuat ada tiga ring, ring 1 itu pusat kota, ring 2 Lingkar Selatan dan ring 3 adalah perbatasan kota," kata dia.

Selain memberlakukan buka tutup jalan, kata Ulung, petugas gabungan juga bakal melakukan patroli ke tempat-tempat makan seperti kafe. Jika didapati ada kafe yang melanggar ketentuan, maka akan dikenakan sanksi ringan hingga berat yakni penyegelan.

"Sehingga, patroli gabungan itu bisa menekan mobilitas masyarakat, agar covid bisa segera hilang," katanya.

Berikut ruas jalan yang ditutup pada pukul 14.00 WIB hingga 16.00 WIB:

Ring 1 terdiri dari 11 ruas jalan:
1. Jalan Otista (Pasar Baru)
2. Jalan Asia Afrika-Tamblong
3. Jalan Naripan-Tamblong
4. Jalan Braga
5. Jalan Banceuy-Asia Afrika
6. Jalan Lembong-Tamblong
7. Jalan Merdeka
8. Jalan Ir H Juanda
9. Jalan Purnawarman
10. Jalan Dipatiukur
11. Jalan Alun-alun Timur

Ring 2 terdiri dari 12 ruas jalan sepanjang Lingkar Selatan:
1. Jalan Ahmad Yani-Riau
2. Jalan Gatot Subroto-Pelajar Pejuang
3. Jalan Talaga Bodas-Pelajar Pejuang
4. Jalan Lodaya-Pelajar Pejuang
5. Jalan Buah Batu-Pelajar Pejuang
6. Jalan Sriwijaya-Pelajar Pejuang
7. Jalan Ramdhan-BKR
8. Jalan Mohammad Toha-BKR
9. Jalan Otista-BKR
10. Jalan Kopo-Peta
11. Jalan Pasir Koja-Peta
12. Jalan Jamika-Peta

Pada malam hari, penutupan kembali dilakukan mulai pukul 18.00 WIB sampai 05.00 WIB dan ditambah dengan tujuh ruas jalan yang masuk dalam ring 3.

Adapun Ring 3 terdiri dari 7 ruas jalan:
1. Bundaran Cibiru ke arah Jalan Soekarno-Hatta (Soetta)
2. Cibeureum ke arah pusat Kota Bandung
3. Simpang Jalan Soetta-Pasteur
4. Simpang Jalan Soetta-Pasir Koja
5. Simpang Jalan Soetta-Kopo
6. Simpang Jalan Soetta-Mochamad Toha
7. Simpang Jalan Soetta-Buah Batu.
(shf)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3125 seconds (0.1#10.140)