PLTP Balawan Ijen Berkapasitas 110 MW Beroperasi Awal 2024

Kamis, 10 Juni 2021 - 21:50 WIB
loading...
PLTP Balawan Ijen Berkapasitas...
Penambang beraktifitas di Kawah Ijen Banyuwangi. Ekplorasi PLTP di Blawan Ijen, ditarget beroperasi awal tahun 2024. Foto/Ali Masduki
A A A
SURABAYA - Proyek Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi ( PLTP ) di Blawan Ijen, Jawa Timur bakal dilanjutkan tahun depan setelah sempat terhenti akibat COVID-19. Eksplorasi pertama di Jatim berkapasitas 110 megawatt (MW) ini ditargetkan beroperasi pada Januari 2024.

Sekretaris Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Jawa Timur, Didik Agus Wijanarko, mengatakan saat ini sudah selesai dilakukan pengeboran sumur pertama dari total empat sumur yang direncanakan dalam tahap eksplorasi.

"Diharapkan sumur produksi yang akan di bor nanti mampu menghasilkan total 2x55 mw. Jadi diharapkan pembangkit listrik dari panas bumi yang ada di Belawan Ijen nanti secara keseluruhan 110 MW, tetapi pada saat serah terima nanti diharapkan minimal 30 MW," katanya di sela-sela Sosialisasi Capaian Bauran Energi Baru dan Terbarukan (RUED) dan Sosialisasi Aplikasi DIMAS EBA (Digitalisasi Informasi Energi Baru dan Terbarukan), di kantor Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Jawa Timur, Kamis (10/6/2021).

Baca juga: 14 Santri di Surabaya Terinfeksi COVID-19, Diduga Tertular dari Klaster Bangkalan

Didik mengakui, secara keseluruhan pasokan listrik memang masih surplus. Ekplorasi PLTP tersebut selain untuk menjaga kebutuhan listrik di Jawa Timur diatas kebutuhan, juga sesuai program pemerintah untuk mengurangi pembangkit-pembangkit listrik yang berbahan bakar batu bara.

"Pembangkit listrik berbahan batu bara dan listrik diturunkan dan diganti dengan pembangkit listrik yang bersumber dari EBT dinaikkan. Sehingga secara keseluruhan kapasitas sama," terangnya.

Plt. Kepala Dinas ESDM Provinsi Jawa Timur, Drajat Irawan menegaskan bahwa pemerintah provinsi Jawa Timur terus menggali potensi Energi Baru dan Terbarukan (EBT) sebagai cadangan masa depan kebutuhan energi Indonesia. Pemerintah Provinsi Jawa Timur berupaya semaksimal mungkin untuk mendukung percepatan peningkatan pemanfaatan Energi Baru dan Terbarukan (EBT) di Jawa Timur.

Baca juga: Kalau Gempa 8,7 M Terjadi, Ini Belasan Desa di Blitar Selatan yang Kena Tsunami

Menurutnya, energi merupakan kebutuhan utama dalam kehidupan sehari-hari, karena hampir semua aktivitas manusia memanfaatkan energi. Seiring dengan pertumbuhan ekonomi serta meningkatnya jumlah penduduk, peranan energi sebagai pendukung pembangunan ekonomi menjadi sangat penting.

"Maka dalam pengelolaannya harus secara efektif, rasional, dan bijaksana agar kebutuhan energi pada masa sekarang dan masa yang akan datang dapat terpenuhi," tegasnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Banjir Probolinggo:...
Banjir Probolinggo: 1 Meninggal, 314 KK Terdampak
Daftar Lengkap 29 Kabupaten...
Daftar Lengkap 29 Kabupaten dan 9 Kota di Jatim, dari Luas Wilayah hingga Jumlah Penduduk
5 Fakta Menarik Ponorogo,...
5 Fakta Menarik Ponorogo, Kabupaten di Jatim yang Punya Julukan Kota Reog
Mutasi di Polres Sampang,...
Mutasi di Polres Sampang, Sejumlah Kapolsek dan Pejabat Utama Dirotasi
7 Fakta Sakera, Pahlawan...
7 Fakta Sakera, Pahlawan Terlupakan dari Pasuruan Jawa Timur
TPP dan Prabowo Mania...
TPP dan Prabowo Mania Jatim Bergerak Cepat Memenangkan Khofifah-Emil Dardak
Momen Sultan Mataram...
Momen Sultan Mataram Islam Manfaatkan Sunan Giri untuk Kuasai Jawa Timur
Komitmen HI Bentuk Generasi...
Komitmen HI Bentuk Generasi Unggul dan Berkarakter lewat Paud Home Kenjeran Surabaya
Tingkat Kepuasan Masyarakat...
Tingkat Kepuasan Masyarakat Jatim Terhadap Jokowi Capai 87,5%
Rekomendasi
Bisnis di Eropa Runtuh...
Bisnis di Eropa Runtuh Memaksa Raksasa Gas Rusia Jual Aset Properti Mewahnya
Alex Pereira vs Magomed...
Alex Pereira vs Magomed Ankalaev Jilid 2 Dapat Lampu Hijau dari Presiden UFC
Tesla Model Y Baru Terima...
Tesla Model Y Baru Terima 200.000 Pesanan di China
Berita Terkini
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
22 menit yang lalu
Pemulihan Korban Banjir,...
Pemulihan Korban Banjir, PGN Bantu 3.000 Warga di Bekasi dan Jaktim
32 menit yang lalu
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
1 jam yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
1 jam yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
1 jam yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
1 jam yang lalu
Infografis
5 Fakta 2024 Jadi Tahun...
5 Fakta 2024 Jadi Tahun Kemenangan Rusia di Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved