Dukung Geo Dipa, Warga Doakan Kelancaran Proyek Strategis Nasional PLTP Patuha 2

Jum'at, 07 Mei 2021 - 14:01 WIB
loading...
Dukung Geo Dipa, Warga...
Warga sekitar wilayah kerja Geo Dipa mendukung penuh pembangunan PLPT Patuha 2 yang akan memperkokoh pasokan listrik Jawa-Bali. Foto/Istimewa
A A A
BANDUNG - Warga sekitar wilayah kerja Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Patuha, Kabupaten Bandung mendukung penuh proyek PLTP Patuha 2 dan mendoakan agar proyek strategis nasional (proyeknas) tersebut berjalan lancar.

Dukungan dan doa terhadap proyek yang dikelola oleh PT Geo Dipa Energi (Geo Dipa) tersebut disampaikan langsung Camat Rancabali, Kabupaten Bandung, Dadang Hermawan dalam kegiatan silaturahmi dan buka puasa bersama bertajuk "Ngabuburit Bareng Geo Dipa" di D’Riam Riverside, Rabu (5/6/2021).

Kegiatan tersebut diikuti Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkompincam) Pasirjambu, Rancabali, dan Ciwidey serta perwakilan instansi, rekan-rekan media, dan tokoh perempuan di wilayah operasi kerja Geo Dipa itu.

Dadang berharap, silaturahmi yang selama ini dibangun Geo Dipa, khususnya dengan masyarakat sekitar wilayah kerjanya dapat semakin terjalin erat. Tak lupa, dia pun menyampaikan Terima kasihnya atas kontribusi Geo Dipa kepada masyarakat sekitar.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Geo Dipa, mudah-mudahan proyek PLTP Patuha 2 yang akan segera dibangun diberikan kelancaran. Kami mendukung penuh pembangunan proyek strategis nasional ini," ujar Dadang, Jumat (7/5/2021).

Project Manager Proyek Patuha 2, Budi Sutrisno mengamini doa dan dukungan tersebut. Dia juga mengatakan, melalui kegiatan silaturahmi yang rutin digelar, komunikasi dan koordinasi antara Geo Dipa dan para stakeholder akan semakin erat.

"Geo Dipa berkomitmen untuk terus bersinergi dengan pemerintahan terkait program yang akan dijalankan. Geo Dipa menyadari bahwa sinergitas antarlembaga masyarakat ini diperlukan demi terciptanya kesinambungan di masa seperti ini," katanya.

Selain acara ramah tamah, kegiatan tersebut juga diisi tausyiah dari Ustadz Uus Supriadin yang diharapkan dapat menambah makna bulan suci Ramadhan.

Seluruh peserta kegiatan pun menerapkan protokol kesehatan ketat, mulai dari menjalani rapid tes antigen yang melibatkan Puskesmas Pasirjambu hingga penerapan 3 M selama acara berlangsung.

Diketahui, megaproyek PLTP Patuha 2 bakal segera dimulai yang ditandai dengan pengeboran sumur pertama yang direncanakan pada pertengahan tahun 2021 ini.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3437 seconds (0.1#10.24)