Punya Keunikan Seni Budaya hingga Alam, Jabar Kembangkan 215 Desa Wisata

Minggu, 30 Mei 2021 - 23:33 WIB
loading...
A A A
"Selain destinasi alam tadi, kita industrinya adalah industri lokal supaya dalam situasi seperti ini, yang kita inginkan ekonomi kreatif kita jalan karena Jawa Barat ini ada keunggulan di film, fashion, kuliner, dan kriya," sambung Dedi.

Dedi mengatakan, pihaknya punterus berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten/kota untuk melakukan early warning pencegahan COVID-19 melalui penerapan protokol kesehatan (prokes).

Dedi menegaskan, jika masih ada tempat wisata di Jabar yang abai terhadap prokes, pemerintah tak akan segan-segan memberikan sanksi tegas melalui prosedur dan tahapan berupa teguran lisan dan tertulis hingga penutupan sesuai peratuan gubernur. "Kebijakan (prokes) yang dilakukan secara disiplin oleh pengelola maupun pengunjung merupakan salah satu kunci industri pariwisata bisa berbenah di masa pandemi," tegasnya.



Dedi mengakui, pandemi COVID-19 telah membuat sektor pariwisata di Jabar terpuruk. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), sebelum pandemi melanda, sektor pariwisata menyumbang Rp3,3 triliun atau sebesar 16 persen dari keseluruhan realisasi pendapatan asli darah (PAD) Jabar yang mencapai Rp19,8 triliun.

Saat ini, berdasarkan data Disoarbud Jabar, pendapatan sektor pariwisata yang diperoleh dari kabupaten/kota di Jabar selama triwulan pertama atau Januari-Maret 2021 hanya Rp819 miliar yang diperoleh dari pajak hotel, restoran dan rumah makan, tempat hiburan, dan retribusi.

Dedi berharap, 2022 mendatang, kondisi sektor pariwisata di Jabar dapat berangsur pulih hingga kembali normal seiring strategi yang dijalankan, yakni promosi bersama antara pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten/kota, serta penerapan prokes ketat di tempat wisata.

"Jawa Barat itu betul-betul menggunakan protokol CHSE (Cleanliness, Health, Safety, and Environtment Sustainability) untuk memberi kenyamanan wisatawan," katanya.
(nic)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2301 seconds (0.1#10.140)