Ridwan Kamil Tegaskan Tidak Ada Pelonggaran PSBB di Provinsi Jabar

Kamis, 21 Mei 2020 - 10:58 WIB
loading...
Ridwan Kamil Tegaskan...
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menegaskan, tidak ada pelonggaran dalam pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Jabar. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menegaskan, tidak ada pelonggaran dalam pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Jabar untuk menekan persebaran virus Corona (COVID-19). Bahkan PSBB tingkat Provinsi Jabar dilanjutkan secara proporsional hingga 29 Mei 2020.

"Saya katakan tidak ada relaksasi dari PSBB ini, tetap ketat, yang ada kita memberikan data apa adanya, memberikan treatment kedisiplinan sesuai dengan proporsinya," tegas Ridwan Kamil, Kamis (21/5/2020). (Baca juga; Jelang Lebaran, Gubernur Khawatir Kasus Positif COVID-19 di Jabar Melonjak )

Gubernur yang akrab disapa Kang Emil itu berharap, melalui pengawasan yang ketat, pergerakan masyarakat dapat terus dibatasi, sehingga potensi penularan COVID-19 pun dapat ditekan semaksimal mungkin. "Kita tidak berharap ada gelombang kedua (penyebaran) COVID-19," ucapnya.

Lebih lanjut Kang Emil mengatakan, selain memperketat pengawasan, aparat TNI/Polri akan menyosialisasikan pembagian wilayah berdasarkan indeks kewaspadaan sesuai hasil evaluasi PSBB skala provinsi yang berakhir pada Selasa, 19 Mei 2020 lalu itu.

"Kelurahan dan desa yang berbeda warna akan disosialisasikan anggota TNI dan Polri. Jangan sampai desa yang status hijau didatangi warga dari (wilayah) bertatus merah atau hitam," tandasnya. (Baca juga; Mayoritas Desa/Kelurahan di Jawa Barat Berstatus Zona Kuning COVID-19 )

Diketahui, evaluasi PSBB skala provinsi meliputi analisa risiko kesehatan dan non-kesehatan. Berdasarkan hasil analisa tersebut, seluruh kabupaten/kota, termasuk kecamatan dan desa dibagi berdasarkan level kewaspadaan. Berdasarkan perhitungan aspek kewaspadaan, setiap wilayah mendapatkan skoring secara ilmiah. Jika skornya rendah antara 8-11, maka daerah yang bersangkutan masuk level 5 atau zona hitam (kritis).

Selanjutnya, skor menengah antara 12-14 masuk pada level 4 atau zona merah (waspada berat), skor 15-17 masuk level 3 atau zona kuning, dan skornya 21-24 masuk level 1 atau zona hijau. Mengacu pada level kewaspadaan, pembatasan aktivitas setiap daerah pun menjadi berbeda. Pada wilayah level 5, pergerakan masyarakat harus mendekati 0%.

Sementara pada level 4, pergerakan masyarakat dibatasi hingga 30%, level 3 hingga 60%, level 2 boleh 100% dengan syarat tetap menjaga jarak dan menerapkan protokol kesehatan.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Respons Ridwan Kamil...
Respons Ridwan Kamil usai Rumahnya Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Rumah Ridwan Kamil di...
Rumah Ridwan Kamil di Bandung Sepi Usai Digeledah KPK terkait Dugaan Korupsi Bank BJB
Waduh, Puluhan Bus Sekolah...
Waduh, Puluhan Bus Sekolah di Bandung Era Ridwan Kamil Jadi Barang Rongsokan
Korban Bencana Alam...
Korban Bencana Alam Sukabumi Bertambah: 3 Meninggal Dunia, 4 dalam Pencarian
Nyoblos di Bandung,...
Nyoblos di Bandung, Ridwan Kamil Harap Pemimpin Jabar ke Depan Dapat Lanjutkan Prestasi
Alasan Atalia Praratya...
Alasan Atalia Praratya Mundur dari Bursa Pilwalkot Bandung dan Pilgub Jabar 2024
Atalia Mundur dari Kontestasi...
Atalia Mundur dari Kontestasi Pilkada 2024, Fokus Dampingi Ridwan Kamil
Pamit ke Warga Jabar,...
Pamit ke Warga Jabar, Ridwan Kamil Minta Izin Maju di Pilgub Jakarta 2024
Ridwan Kamil Kenakan...
Ridwan Kamil Kenakan Baju Adat Betawi saat Upacara HUT ke-79 RI di IKN
Rekomendasi
OTT di OKU Sumsel, KPK...
OTT di OKU Sumsel, KPK Tetapkan 6 Tersangka
Ketika 2 Podcaster Amerika...
Ketika 2 Podcaster Amerika Serikat Terkagum-kagum Dengar Suara Azan di Abu Dhabi
Pelatih Bongkar Perbedaan...
Pelatih Bongkar Perbedaan Islam Makhachev dan Khabib Nurmagomedov: Siapa yang Lebih Unggul?
Berita Terkini
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
11 menit yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
43 menit yang lalu
Bersihkan Sumur Limbah...
Bersihkan Sumur Limbah Pabrik, 3 Pekerja di Sumedang Tewas
1 jam yang lalu
Kabupaten Bandung Kembali...
Kabupaten Bandung Kembali Dilanda Banjir, 4 Kecamatan Terendam dan Ratusan Warga Mengungsi
2 jam yang lalu
Aksi Penggerudukan Rapat...
Aksi Penggerudukan Rapat Panja RUU TNI di Hotel Mewah Dilaporkan ke Polda Metro
3 jam yang lalu
Jelang Mudik 2025, Polresta...
Jelang Mudik 2025, Polresta Bandung Larang Bus Gunakan Klakson Telolet
3 jam yang lalu
Infografis
9 Negara Menolak Gencatan...
9 Negara Menolak Gencatan Senjata di Gaza, Ada Tetangga Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved