Kabar Baik, Kekhawatiran Warga Soal Penanganan COVID-19 di Jabar Menurun

Selasa, 16 Februari 2021 - 10:29 WIB
loading...
A A A
Selain itu, per 14 Februari 2021, case recovery rate (CRR) atau tingkat kesembuhan pasien COVID-19 di Jabar sebesar 84,31 persen atau meningkat dari pekan sebelumnya.

Adapun tingkat kematian (case fatality rate/CFR) per 14 Februari 2021 berada di angka 1,21 persen atau lebih rendah dari angka nasional yang mencapai 2,7 persen.

"Sedangkan angka reroduksi efektif (Rt) di Jabar per 10 Februari 2021 adalah 0,39 dengan rata-rata 14 hari terakhir sebesar 1,37," sebut Uu.

Terkait level kewaspadaan, berdasarkan data periode 1 hingga 7 Februari 2021, terdapat satu daerah dengan risiko tinggi penularan COVID-19 atau zona merah, yakni Kota Bogor. Sementara 22 daerah lainnya berstatus risiko sedang atau zona kuning dan empat daerah berstatus zona hijau atau risiko rendah, yakni Kabupaten Sukabumi, Majalengka, Sumedang, dan Subang.

Terkait vaksinasi COVID-19 di Jabar, Uu menegaskan bahwa pihaknya menargetkan vaksinasi tahap I bagi tenaga kesehatan di Jabar akan selesai pada pekan ketiga Februari 2021 yang bakal dilanjutkan ke tahap II bagi petugas publik dan lansia.

"Diestimasikan, yang akan divaksin di Jabar sebanyak 36,2 juta orang," imbuhnya.

Selain melaporkan perkembangan penanganan COVID-19 di Jabar, Uu juga menerangkan tingkat kepatuhan protokol kesehatan (prokes) di Jabar per 26 Januari hingga 14 Februari 2021, termasuk periode pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro yang dimulai 9 Februari 2021 lalu.

Per 14 Februari 2021, tren kepatuhan prokes masyarakat Jabar dalam menggunakan masker sebesar 83,18 persen, sedangkan tren kepatuhan prokes jaga jarak 81,38 persen. Selama PPKM mikro di Jabar, kata Uu, terdapat 2.271.003 orang yang dipantau oleh TNI, Polri, dan Satpol PP di 429.998 titik pemantauan.

"Periode 8 Februari sampai dengan 14 Februari 2021 menunjukkan peningkatan tingkat kepatuhan dalam menggunakan masker. Ada delapan daerah dengan tingkat kepatuhan (memakai masker) di atas 91 persen," papar Uu.

Delapan daerah yang dimaksud, yakni Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Subang, Kabupaten Sumedang, Kota Bandung, Kota Bogor, Kota Depok, dan Kota Tasikmalaya.

Sementara untuk tingkat kepatuhan dalam menjaga jarak dan menghindari kerumunan selama periode 8-14 Februari 2021, terdapat lima daerah dengan persentase di atas 91 persen.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1380 seconds (0.1#10.140)