Dramatis, Dalam Kondisi Dirantai Ratusan Napi Dievakuasi Akibat Sel Tahanannya Kebanjiran
loading...
A
A
A
Baca Juga
Agus menambahkan, proses evakuasi akan terus dilakukan, melihat perkembangan situasi. Saat ini, jumlah Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) atau napi penghuni Lapas Kelas II A Pekalongan sebanyak 248 orang.
Dengan dievakuasinya 150 orang napi , maka saat ini tersisa 98 orang di Lapas Kelas II A Pekalongan. "Tidak menutup kemungkinan yang akan kita evakuasi bertambah. Akan kita evakuasi ke lapas dan rutan terdekat," imbuhnya.
Diungkapkan Agus Heryanto, kondisi Lapas Kelas II A Pekalongan, saat ini memang sudah tidak layak karena sering terendam banjir . Satu-satunya solusi yakni merelokasi Lapas Kelas II A Pekalongan ke lokasi lain yang lebih aman dan layak. Misalnya saja ke Kajen, sebagaimana yang telah direncanakan.
Hanya saja, rencana relokasi Lapas Kelas II A Pekalongan , yang sebelumnya diharapkan mulai dilakukan sejak 2020 lalu, sementara ini tertunda karena adanya pandemi COVID-19.
Anggaran untuk relokasi lapas pun sementara dialihkan atau 'refocusing' oleh pemerintah pusat untuk penanganan COVID-19. "Solusinya ya Lapas Kelas II A Pekalongan, harus segera direlokasi. Semoga rencana relokasi lapas ini bisa segera direalisasikan," ujarnya.
(eyt)