Hasil Razia, 3.155 Botol Miras Dimusnahkan di Halaman Pemkot Depok

Rabu, 30 Desember 2020 - 19:29 WIB
loading...
Hasil Razia, 3.155 Botol...
Sebanyak 3.155 botol minuman keras (miras) hasil razia dimusnahkan di halaman Balai Kota Depok. Foto: R Ratna Purnama/SINDOnews
A A A
DEPOK - Sebanyak 3.155 botol minuman keras (miras) hasil razia dimusnahkan di halaman Balai Kota Depok . Pemusnahan dilakukan di hadapan Forkopimda Kota Depok. Pemusnahan ini dilakukan dalam rangka menerapkan Peraturan Daerah (Perda) Depok soal miras.

"Ini adalah hasil razia selama tahun 2020. Mudah-mudahan kedepan terjadi penurunan. Sesuai dengan dilakukan sosialisasi sesuai dengan Perda Kota Depok terkait dengan miras ini menjadi keseriusan kami yang kami tangani," kata Wakil Wali Kota Depok Pradi Supriatna, Rabu (30/12/2020).

Dalam mengentaskan peredaran miras, pihaknya tidak pandang bulu. Terjadi penurunan dibandingkan tahun lalu. Pihaknya melakukan tindakan terhadap penjual yang nakal. ( )

"Ada beberapa yang dilakukan tipiring dan nampaknya masih cukup lemah dan kedepannya harus keras lagi. Intinya bukan hanya tindakan dari pemerintah tapi peran serta semua lapisan masyarakat, tomas, komunitas, kami akan betul lakukan kuratif. Interfensi sudah kami lakukan, sosialisasi di wilayah sudah, namun masih ada saja melakukan hal tersebut," tuturnya.

Di tempat yang sama, Kasat Pol PP Kota Depok, Lienda Ratnanurdianny menambahkan, pihaknya bertindak sesuai dengan Perda No 6 tahun 2008 tentang pengawasan dan pengendalian miras. Dari hasil razia pihaknya menemukan banyak peredaran dan penjualan minuman beralkohol tanpa izin.

"Ini memberikan efek jera kepada penjual yang mengedarkan tanpa izin. Dari hasil penertiban ini kami lanjuti dengan tipiring ke pengadilan. Keputusan pengadilan sesuai dengan Perda untuk sanksi dan pidana untuk pelanggar perda," katanya. ( )

Dari ribuan botol miras yang dimusnahkan terdiri dari berbagai merk dengan konsentrasi alkohol dari 5 persen hingga 65 persen. Ini hasil penertiban dari Agustus hingga Desember. "Kalau di total sebetulnya harga minol yang dihancurkan sebesar Rp157 juta," katanya.

Pihaknya sangat mengharapkan dengan kegiatan ini lebih meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya peredaran minol dan mengkonsumsi miras yang dilakukan bebas atau ilegal. ( )

"Karena ini akan berdampak anak muda kita banyak yang mengkonsmsi miras sehingga nanti kami harapkan penertiban minol dapat menjadikan depok lebih baik dan generasi mudanya lebih unggul sesua visi dan misi Kota Depok," pungkasnya.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Aksi Donor Darah MNC...
Aksi Donor Darah MNC Peduli dan PMI Depok, Warga: Bermanfaat bagi Masyarakat Membutuhkan
4 Warga Kota Bogor Tewas,...
4 Warga Kota Bogor Tewas, Ketua DPRD Desak Satpol PP Berantas Miras Ilegal
Korban Tewas Pesta Miras...
Korban Tewas Pesta Miras Oplosan di Cianjur Bertambah Jadi 8 Orang
Pesta Miras, 3 Pemuda...
Pesta Miras, 3 Pemuda Asal Mande Cianjur Tewas
Pengosongan Lahan UIII...
Pengosongan Lahan UIII Tahap IV di Depok Berjalan Lancar
Viral Bak Spiderman...
Viral Bak Spiderman Anggota Dishub Depok Naik di Bumper Depan Pikap, Begini Kronologinya
Profil Deolipa Yumara,...
Profil Deolipa Yumara, Pengacara Sandi Butar Butar yang Somasi Damkar dan Pemkot Depok
Dirjen Pendis Kemenag...
Dirjen Pendis Kemenag Apresiasi Tim Terpadu Rampungkan Pemenuhan Lahan UIII Depok
3 Persoalan Damkar Depok...
3 Persoalan Damkar Depok yang Dibongkar Sandi Butar Butar, dari Alat Rusak hingga Kasus Korupsi
Rekomendasi
Kejahatan AI Merajalela,...
Kejahatan AI Merajalela, China Awasi Penggunaan Kecerdasan Buatan
Senyum Optimistis Patrick...
Senyum Optimistis Patrick Kluivert saat Pimpin Timnas Indonesia Terbang ke Australia
Ramadan 1446 H, BSI...
Ramadan 1446 H, BSI Beri Santunan untuk 4.444 Anak Yatim Dhuafa
Berita Terkini
2 Jambret Apes di Surabaya,...
2 Jambret Apes di Surabaya, 1 Tewas Tenggelam usai Kabur dari Amukan Warga
3 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI Piek...
Profil Mayjen TNI Piek Budyakto yang Dimutasi Jadi Pangdam Udayana
5 jam yang lalu
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
5 jam yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
6 jam yang lalu
Bersihkan Sumur Limbah...
Bersihkan Sumur Limbah Pabrik, 3 Pekerja di Sumedang Tewas
7 jam yang lalu
Kabupaten Bandung Kembali...
Kabupaten Bandung Kembali Dilanda Banjir, 4 Kecamatan Terendam dan Ratusan Warga Mengungsi
8 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved