Hari Juang TNI AD, Pangdam XIV/Hasanuddin Bagikan 6.750 Sembako di Sultra

Selasa, 15 Desember 2020 - 00:17 WIB
loading...
Hari Juang TNI AD, Pangdam...
Memperingati Hari Juang TNI AD, Korem 143/HO mendistribusikan bantuan 6.750 paket sembako dari Pangdam XIV/Hsn Mayjen TNI Andi Sumangerukka untuk masyarakat Sultra. Foto/Penrem143
A A A
KENDARI - Memperingati Hari Juang TNI AD, Korem 143/HO mendistribusikan bantuan 6.750 paket sembako dari Pangdam XIV/Hsn Mayjen TNI Andi Sumangerukka untuk masyarakat Sultra yang terdampak COVID-19.

(Baca juga: Jadi Kades 6 Tahun, Anggota Persit Ini Sukses Majukan Desa di Sultra)

"Rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Juang TNI AD dilaksanakan secara sederhana mulai dari pelaksanaan donor darah, karya bakti di TMP dan fasilitas umum, pembagian paket sembako dan doa bersama yang akan dilaksanakan di hari puncak peringatan yaitu 15 Desember," kata Kapenrem 143/HO Mayor Arm Sumarsono dalam keterangan tertulis di Kendari, Sultra, Senin (14/12/2020).
Hari Juang TNI AD, Pangdam XIV/Hasanuddin Bagikan 6.750 Sembako di Sultra

Donor darah yang dilaksanakan di seluruh satuan jajaran Korem 143 terkumpul 368 kantong darah. "Ini tentunya sangat membantu ketersediaan darah di wilayah Provinsi Sulawesi Tenggara,” ujarnya.

(Baca juga: Kisah Perjuangan Anak Tukang Ikan Keliling di Kendari yang Diterima Jadi Prajurit TNI)

Sumarsono memaparkan, karya bakti dilaksanakan di masing masing satuan jajaran yang berada di Kendari, Kolaka, Buton, Muna dan Buton Utara. "Makorem 143/HO beserta Kodim 1417/Kdi melaksanaan karya bakti di TMP Watubangga, kampung nelayan, Bundaran Tank Andonouhu, Gereja Oikumene Kota Kendari dan Majid Raya Kota Lama Kendari," tuturnya.
Hari Juang TNI AD, Pangdam XIV/Hasanuddin Bagikan 6.750 Sembako di Sultra

Sementara itu, jajaran yang dipimpin Brigjen TNI Jannie A Siahaan pun membagikan 6.750 paket sembako dari Pangdam XIV/Hsn.

"Kita distribusikan untuk masyarakat Sultra yang berada di Kendari, Kolaka, Buton, Muna, dan Buton Utara. Kegiatan pendistribusiannya disesuaikan dengan perkembangan situasi wilayah, khususnya di 7 Kota/Kabupaten yang baru menyelesaikan Pilkada Serentak," tegasnya.

Sembako yang dibagikan di Kendari sejumlah 2.450 paket, Kolaka dan Muna masing-masing sejumlah 1.000 paket, Buton 1.500 paket dan Buton Utara 750 paket. "Paket sembako dari Pangdam tersebut dipastikan untuk masyarakat yang membutuhkan atau terdampak pandemi COVID 19," terang Sumarsono.

Dapat dipastikan, lanjut Sumarsono, jumlah itu tentu masih kurang. Namun setidaknya empati dan kepedulian dari Mayjen TNI Andi Sumangerukka itu dapat menginspirasi dan menggugah yang lain untuk turut berbagi dan membantu saudara kita yang sedang kesulitan. “Ini merupakan bentuk empati Pangdam XIV/Hsn kepada masyarakat Sulawesi Tenggara yang terdampak COVID 19,” tandasnya.

Sumarsono menambahkan, sesuai dengan tema Bersama Kita Bisa maka peringatan Hari Juang TNI AD selain menerapkan protokol kesehatan, kegiatan yang sederhana ini juga ingin menegaskan kepada masyarakat bahwa TNI AD senantiasa mengabdi dan membangun bersama rakyat.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
71 Adegan Diperagakan...
71 Adegan Diperagakan dalam Rekonstruksi Penembakan 3 Polisi di Lampung
Kisah Jenderal Kopassus...
Kisah Jenderal Kopassus Lodewijk Freidrich Paulus, saat Mualaf Disebut Bakal Masuk Neraka hingga Macet Karier Militernya
Kisah Jenderal Kostrad...
Kisah Jenderal Kostrad Rudini Geser 3 Jenderal hingga Melenggang Kariernya Jadi KSAD
HIPAKAD Jakbar Bagi-bagi...
HIPAKAD Jakbar Bagi-bagi Ratusan Paket Sembako dan Santunan Yatim Piatu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
Kolonel Agus Hernoto:...
Kolonel Agus Hernoto: Legenda Kopassus yang Berani Hadang Jenderal LB Moerdani dengan Moncong Senjata
Kasrem 061/Suryakancana...
Kasrem 061/Suryakancana Resmikan Pembangunan Rumah untuk Prajurit TNI di Bogor
3 Perwira Tinggi TNI...
3 Perwira Tinggi TNI AD Dipindah ke Daerah pada Mutasi 31 Januari 2025, Siapa Sosoknya?
Kisah Keberanian Letjen...
Kisah Keberanian Letjen Sutiyoso Menyusup Jadi Kuli Bangunan di Wilayah Musuh Timor Timur
Rekomendasi
Deretan Miliarder Penimbun...
Deretan Miliarder Penimbun Emas Terbesar di Dunia, Daftarnya Mengejutkan
Kronologi Rumitnya Duel...
Kronologi Rumitnya Duel Wajib Daniel Dubois vs Derek Chisora: Dipaksa IBF dan Urgensi Unifikasi Gelar
Paula Verhoeven Buka-bukaan...
Paula Verhoeven Buka-bukaan soal KDRT yang Dialaminya: Verbal, Financial Abuse
Berita Terkini
Gebyar Harlah 91 GP...
Gebyar Harlah 91 GP Ansor Dimeriahkan Pengukuhan Patriot Ketahanan Pangan hingga Peragaan Seni
10 menit yang lalu
Kutuk Keras Teror terhadap...
Kutuk Keras Teror terhadap Dedi Mulyadi, Iwan Bule Desak Densus 88 Tangkap Pelaku
1 jam yang lalu
Ulah Ken Arok Muda Ganggu...
Ulah Ken Arok Muda Ganggu Keamanan Wilayah Sebelum Jadi Raja Singasari
1 jam yang lalu
Lebih Cepat! Transaksi...
Lebih Cepat! Transaksi BPHTB Kini Bisa lewat Sistem Pajak Online Jakarta
1 jam yang lalu
Kisah Letkol Susdaryanto,...
Kisah Letkol Susdaryanto, Jadi Agen Mata-mata Rusia demi Sesuap Nasi
1 jam yang lalu
Denny JA: Perlu Dibentuk...
Denny JA: Perlu Dibentuk Pusat Studi Agama dan Spiritualitas Era AI
2 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved