Presiden Jokowi Direncanakan Ground Breaking KIT Batang

Jum'at, 20 November 2020 - 13:39 WIB
loading...
Presiden Jokowi Direncanakan...
Bupati Batang Wihaji dan Forkopimda tinjau kawasan industri terpadu (KIT) Batang, di Desa Ketanggan Kecamatan Gringsing.
A A A
BATANG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam waktu dekat ini direncanakan melakukan ground breaking Kawasan Industri Terpadu Batang (KITB).

"Kita masih menunggu informasi dari Kepala BKPM dan Menteri BUMN, karena rencananya Presiden akan berkunjung memastikam tenan - tenan sekaligus ground breaking di akhir November ini," kata Bupati Batang, Wihaji saat meninjau KIT Batang.

Dijelaskannya, dari luasan KITB yang mencapai 4300 hektar untuk pengerjaan tahap pertama seluas 450 hektar eksistingnya sudah selesai. Adapun luasan selebihnya masih menunggu kepastian proyek strategis Nasional (PSN), serta sambil menyelsaikan feasibility study, amdal yang berjalan paralel.

"Semuanya akan berjalan paralel kesiapan KITB, karena kekuatannya di PSN," katanya, Kamis (19/11/2020).

Untuk tahap pertama dengan luasan 450 hektar eksistingnya sudah tidak ada masalah, lanjutanya. "Dari lahan sekitar 450 hektar yang sudah siap di bangun sudah ada beberapa tenan yang sudah pasti menempati seperti grup Hyundai yang bergerak di bidang baterai, kaca, tekstil dan tenan dari LG,"jelasnya.
(atk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2147 seconds (0.1#10.140)