Direktur RS Islam Surabaya Meninggal Dunia, Hasil Swab Positif Covid-19

Sabtu, 14 November 2020 - 10:26 WIB
loading...
Direktur RS Islam Surabaya Meninggal Dunia, Hasil Swab Positif Covid-19
Direktur RS Islam Surabaya dr Samsul Arifin, MARS.Foto/Ist
A A A
SURABAYA - Direktur RS Islam Surabaya Ahmad Yani, dr Samsul Arifin MARS, menghembuskan nafas terakhir pada Sabtu (14/11/2020). Dokter Samsul meninggal dunia setelah hampir 20 hari melawan Covid-19.

Marketing dan Humas RSI A Yani, M Budhi mengatakan, sebelum meninggal dr Samsul sempat dirawat di ruang isolasi RSU dr Soetomo karena kondisinya terus menurun dan membutuhkan ventilator. (Baca juga: Siswi SMP Mual Dikira Masuk Angin, Dibawa ke Tukang Pijit, Eh Ternyata Dihamili Paman)

Gejala awal, dr Samsul mengalami batuk terus menerus. Kemudian dari hasil swab/PCR pada 25 Oktober diketahui positif Covid-19.
(Baca juga: Kakek di Blitar Tergantung di Pohon Mangga, Adik Kandung Histeris)

“Batuk tidak dirasa, selalu ingin kerja dan kerja. Sudah dipaksa istirahat tidak didengarkan. Bahkan disuruh swab juga susah, sampai akhirnya kami jemput untuk swab,” kata Budhi.

Setelah dr Samsul terkonfirmasi positif, karyawan RSI A Yani yang kontak erat ditracing. Hasilnya semua dinyatakan aman. Untuk pelepasan jenazah, Budhi mengatakan belum mengetahui secara pasti apakah akan ada pelepasan jenazah di RSI A Yani.

Diketahui, almarhum dr Samsul menjabat sebagai direktur RSI A Yani sejak tahu 2007. Almarhum meninggalkan seorang istri dan dua orang anak.
(zil)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1052 seconds (0.1#10.140)