Tempe Ayep Zaki Kemasannya Lebih Elegan, Makin Keren

Senin, 09 November 2020 - 16:39 WIB
loading...
Tempe Ayep Zaki Kemasannya...
Lewat sentuhan Ayep Zaki atau biasa disapa Aa Zaki kini tempe produksi UMKM dibungkus dengan tampilan ciamik. Dikemas secara elegan dan diberi label a Zaki. (Foto/Ist)
A A A
BOGOR - Siapa yang tak mengenal tempe . Makanan khas Indonesia sudah begitu lama dikenal. Bahkan tempe menjadi menu wajib yang selalu ada setiap makan.

Namun kemasannya hingga saat ini masih tradisional, dibungkus dengan daun pisang.Lewat sentuhan Ayep Zaki atau biasa disapa Aa Zaki kini tempe produksi UMKM dibungkus dengan tampilan ciamik. Dikemas secara elegan dan diberi label a Zaki.

Adalah Forum Komunikasi Doa Bangsa (FKDB) binaan Aa Zaki yang getol mengemas produksi anak bangsa ini lebih elegan. FKDB pun menyematkan merek pada tempe itu dengan nama Tempe Super A-Zaki. (BACA JUGA: Membuat Olahan Sederhana Tempe Bacem, tapi Kaya Rasa)

Merek tersebut diambil dari nama penggagas FKDB, yakni Ayep Zaki yang akarab dipanggil Aa Zaki. Aa Zaki tertarik untuk mengumpulkan para UMKM pengrajin tempe dan melakukan pembinaan di bawah naungan FKDB.

"Saya tertarik untuk melakukan pembinaan pada pengrajin tempe karena berawal dari rasa prihatin," ujar jeboloan ITB ini.

Keprihatinan itu muncul, setelah mengetahui bagaimana pengrajin tempe harus survive dengan keuntungan yang tak besar. "Produksi tempe ini hanya membutuhkan modal kecil dan bisa dikelola banyak orang. Padat karya," jelasnya.

Ayep Zaki berkomitmen merangkul para pengrajin, untuk membuat tempe yang higienis tanpa kulit serta tanpa bahan tambahan lain, sehat dan performance yang baik. Sehingga stigma masyarakat tentang rumah produksi tempe dari kesan kumuh kotor dan bau, bisa berubah dan selanjutnya akan ditingkatkan menjadi standar SNI.
Tempe Ayep Zaki Kemasannya Lebih Elegan, Makin Keren

Sebagai wujud keseriusan untuk membangun industri tempe yang modern, Aa Zaki mendirikan pabrik tempe di Curug, Bogor, Jawa Barat yang diberi nama Rumah Tempe A. Zaki. Juli 2020 lalu, pabrik ini diresmikan. Saat ini produknya sudah banyak beredar di kalangan masyarakat luas.

Aa Zaki berharap, adanya pabrik ini, akan mengubah image di masyarakat terhadap pabrik tempe, menjadi industri kecil rumahan yang modern, bersih, sehat dan halal. Setidaknya, tempat dan alat-alat produksi rumah tempe A Zaki, selain diproduksi menggunakan mesin pengolahan yang modern juga karyawannya sangat menjaga kebersihan.

Air yang digunakan untuk mengolah kedelai merupakan air bersih yang bersumber dari PDAM dan air sumur serta tidak menggunakan bahan artifisiial. Demikian pula dengan ruang produksi dan fermentasi tertata dengan layout yang baik, memperhatikan suhu dan kelembaban sebagaimana yang dipersyaratkan dalam industri kecil tempe rumahan. (BACA JUGA: Tempe Cumi Asam Manis, Menu Mewah Harga Murah)

Sementara bahan baku, dipilih dari kedelai yang berkualitas tinggi. Dari sisi estetika rumah tempe A Zaki juga sangat memperhatikan kemasan atau packaging sehingga kualitas dan kebersihan hasil produksinya dapat dijamin.Di saat pandemi Covid-19 ini, para pekerjanya juga memperhatikan protokoler kesehatan dengan menggunakan masker, sarung tangan, penutup kepala dan menjaga jarak fisik.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6228 seconds (0.1#10.140)