Utamakan Warga Surabaya, Eri-Armuji Bayari BPJS hingga Sekolah Gratis Sampai SMA

Senin, 19 Oktober 2020 - 09:17 WIB
loading...
Utamakan Warga Surabaya,...
Calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya nomor urut 1, Eri Cahyadi-Armuji berkomitmen untuk meneruskan segala kebaikan yang telah dilakukan Wali Kota Tri Rismaharini dalam hal memberikan perlindungan sosial bagi warga Kota Surabaya. (Ist)
A A A
SURABAYA - Calon wali kota dan wakil wali kota Surabaya nomor urut 1, Eri Cahyadi-Armuji berkomitmen untuk meneruskan segala kebaikan yang telah dilakukan Wali Kota Tri Rismaharini dalam hal memberikan perlindungan sosial bagi warga Kota Surabaya.

Calon wali kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan, ada tiga program cepat dan berdampak langsung bagi warga yang telah ia siapkan bersama Armuji, seperti program kesehatan gratis.

"Program ini menjamin perlinungan kesehatan bagi untuk warga Kota Surabaya dengan membayar BPJS untuk warga bergaji Rp 10 juta ke bawah," terang Eri, Minggu (18/10/2020).

Dalam hal pendidikan, Eri juga berkomitmen untuk memberikan pelajaran tambahan gratis dengan pengadaan guru les di setiap balai RW untuk jenjang pendidikan SD, SMP, dan SMA.

"Pemkot juga akan memfasilitasi seperangkat alat komputer dan wifi untuk mendukung proses belajar anak-anak Surabaya agar tidak ada lagi cerita siswa kalah bersaing karena siswa yang kaya bisa les mahal," kata Eri. (Baca: Saling Serang Dua Kelompok Pemuda Terjadi di Klum Malam Palembang).

Tak cukup di situ, jago PDI Perjuangan di Pilkada Surabaya ini juga akan meneruskan program sekolah gratis yang digagas Wali Kota Risma dan meningkatkannya hingga jenjang SMA melalui penambahan anggaran Bantuan Operasional Pendidikan Daerah (Bopda).

"Sekolah gratis dari SD, SMP, hingga SMA. Khusus SMA, akan diberikan lewat beasiswa pengganti Bopda agar SMA juga tetap gratis," kata Eri.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2964 seconds (0.1#10.140)