BKN Sulsel Pastikan Ujian SKB CPNS Tetap Dilaksanakan

Selasa, 05 Mei 2020 - 07:10 WIB
loading...
A A A
Khusus di Sulsel, Harun mengaku secara umum persiapan tes SKB CPBS sudah dipersiapkan. Saat ini, pihaknya bakal melalukan survei tuk memastikan titik lokasi ujian yang akan digunakan di tiap daerah nanti. Termasuk mempertimbangkan usulan instansi pemerintah yang ingin diakomodir lokasi dan fasilitas tes nantinya melalui co-sharing, yakni Barru, Pangkep, dan Pinrang.

"Tiga daerah yang minta kerja sama BKN. Tapi nanti kami cek lagi kemungkinan sudah bisa laksanakan secara mandiri atau co-sharing. Tapi pada prinsipnya semua daerah sudah siap mengelenggarakan SKB. Ini sisa kita mau pastikan lagi lokasi ujian tiap daerah," jelas Harun.

Sebelumnya Plt Kepala Biro Hubungan Masyarakat BKN RI, Paryono dalam keterangan resminya menegaskan, pelaksanaan SKB yang pada rencana semula akan digelar mulai 25 Maret lalu ditunda sampai hingga waktu yang belum ditentukan, karena wabah Covid-19.

"Saat ini BKN sedang mengkaji kemungkinan pelaksanaan SKB jika akan berlangsung di tengah pandemi Covid-19. Selain itu BKN juga sedang mengelaborasi model pelaksanaan SKB yang tidak bertentangan dengan protokol kesehatan dan keselamatan jika akan digelar dalam situasi pandemi virus ini," tulis Paryono.
(sri)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2365 seconds (0.1#10.140)