Kepala Desa di Banjarnegara Bertato Ala Yakuza

Sabtu, 12 September 2020 - 08:26 WIB
loading...
Kepala Desa di Banjarnegara...
Welas Yuni Nugroho, Kepala Desa Purwasaba di Banjarnegara memiliki tato di hampir seluruh tubuhnya dengan berbagai macam motif gambar menyerupai Yakuza Jepang. Foto iNews TV/Widodo W
A A A
BANJARNEGARA - Kalau biasanya seorang kepala desa identik dengan penampilannya yang rapi dan terkesan tidak ugal-ugalan berbeda dengan Welas Yuni Nugroho (36) Kepala Desa Purwasaba, Kecamatan Mandiraja, Banjarnegara , Jawa Tengah. Welas Yuni Nugroho atau kerap disapa Hoho ini memiliki tato tidak hanya di satu atau dua bagian tubuh namun hampir di seluruh tubuhnya dipenuhi tato dengan berbagai macam motif gambar yang menjadikan kades ini semakin menyerupai gangster atau Yakuza Jepang. (Baca: Truk Angkut Pasukan Elite Masuk Jurang, 2 Prajurit Raider Gugur 15 Luka)
Kepala Desa di Banjarnegara Bertato Ala Yakuza

Hoho mengaku sudah menyukai gambar tato sejak masih kecil dikarenakan dia suka menonton film-film bertemakan aksi yang melibatkan mafia-mafia bertato dan mulai men-tato tubuhnya saat dia duduk di bangku sekolah menengah atas (SMA) tepatnya saat dia berada di Bali. “Saya sudah men-tato tubuhnya kurang lebih sebanyak 30 kali,” kata Hoho, Jumat 11 September 2020.
Kepala Desa di Banjarnegara Bertato Ala Yakuza

Tidak hanya Hoho sebagai Kades Purwasaba yang bertato namun ternyata ada kades-kades lain juga yang juga memiliki tato di sebagian tubuhnya. Mereka berpendapat bahwasanya tato itu bagian dari seni dan juga besifat private dan yang terpenting adalah kinerja mereka sebagai kepala desa. (Bisa diklik: Terjatuh saat Salip Truk Pengangkut Tank Leopard, Pengendara Motor Tewas Terlindas)

Ketua Forum Kepala Desa dan Perangkat Desa (FKPD) Banjarnegara Renda Sabita Noris berharap agar para kades harus bisa menempatkan diri manakala mereka bekerja maupun sedang tidak bekerja.

“Saya mengimbau kepada seluruh kepala desa di Banjarnegara agar yang sudah bertato untuk tidak menambah tatonya dan yang belum bertato diharap agar tidak ikut-ikutan bertato,” kata dia.
(sms)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3317 seconds (0.1#10.24)