Pertama di Indonesia, Lavalen Surabaya Hadirkan Cold Lift untuk Solusi Fat Reduction

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:57 WIB
loading...
Pertama di Indonesia,...
Lavalen meluncurkan Cold Lift Therapy di Boutique Lounge Four Points Hotel Tunjungan Plaza, Surabaya, Kamis 6 Maret 2025. Foto/Dok. SindoNews
A A A
SURABAYA - Lavalen, klinik kecantikan terkemuka di Surabaya, menghadirkan inovasi terbaru dalam dunia kecantikan. Dengan pengalaman lebih dari tiga dekade, Lavalen meluncurkan Cold Lift Therapy, sebuah teknologi revolusioner yang pertama kali hadir di Indonesia.

Cold Lift Therapy memanfaatkan teknologi Cooling Monopolar RF yang dirancang khusus untuk body contouring, pengurangan lemak, dan pengencangan kulit. Teknologi ini mampu menghantarkan panas secara konsisten ke lapisan lemak terdalam, merangsang produksi kolagen, serta memberikan hasil yang optimal tanpa rasa sakit dan downtime.

Dengan prosedur yang cepat dan aman, perawatan ini menjadi pilihan tepat bagi mereka yang ingin tampil lebih percaya diri tanpa harus menjalani prosedur bedah. Acara peluncuran Cold Lift Therapy berlangsung di Boutique Lounge Four Points Hotel Tunjungan Plaza, Surabaya, Kamis 6 Maret 2025.

Dihadiri pelanggan setia dan beauty influencer, acara ini menampilkan sesi edukasi tentang manfaat teknologi terbaru, serta kesempatan untuk mencoba secara langsung treatment Cold Lift Therapy. Sebagai salah satu klinik kecantikan di Surabaya, Lavalen selalu menghadirkan solusi inovatif untuk berbagai permasalahan tubuh.

Cold Lift Therapy menawarkan pendekatan non-invasif yang membantu mengencangkan kulit, membentuk tubuh ideal , dan mengurangi lemak membandel di perut, lengan, serta paha. Daniel, Marketing Director Lavalen mengatakan, Cold Lift Therapy dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi pelanggan.

Ia menekankan bahwa teknologi ini tidak menyebabkan efek samping. "Cold Lift Therapy adalah langkah maju dalam industri kecantikan. Dengan meningkatnya permintaan akan perawatan yang aman dan efektif, kami ingin memberikan solusi yang tidak hanya bekerja optimal tetapi juga nyaman bagi pelanggan kami," katanya.

Salah satu pelanggan, Bella (30), seorang ibu yang baru saja melahirkan, berbagi pengalamannya setelah mencoba perawatan ini. Ia mengungkapkan bahwa setelah melahirkan, kulitnya menjadi kendur dan rasa percaya dirinya menurun.

Namun, setelah menjalani Cold Lift Therapy di Lavalen Beauty Clinic, ia merasakan perubahan yang signifikan. "Kulitku terasa lebih kencang, dan aku kembali percaya diri. Prosesnya cepat dan tanpa rasa sakit," ujarnya.

Afina (35), seorang wanita karier, juga membagikan kisah serupa. "Hanya dalam 45 menit, tanpa downtime, lingkar pinggang berkurang, dan perut terasa lebih kencang. Ini solusi terbaik bagi aku yang punya jadwal padat," katanya.

Cold Lift Therapy tidak hanya memberikan hasil yang terbukti, tetapi juga menghadirkan pengalaman perawatan yang nyaman bagi penggunanya. Sebagai klinik kecantikan di Surabaya, Lavalen terus berinvestasi dalam penelitian dan pengembangan untuk menghadirkan teknologi terbaru dalam perawatan tubuh.

Dengan pengalaman lebih dari 32 tahun, Lavalen telah membangun reputasi sebagai penyedia solusi perawatan tubuh yang inovatif dan efektif. Kini, pelanggan di Surabaya dan sekitarnya dapat menikmati Cold Lift Therapy di pusat Lavalen Beauty Clinic yang berada di mall Tunjungan Plaza, Galaxy Mall, dan Pakuwon Indah Mall Surabaya, yang menghadirkan perawatan berkualitas dengan teknologi canggih.

Bagi yang ingin mencoba Cold Lift Therapy di Surabaya, kunjungi Lavalen Beauty Clinic dan dapatkan konsultasi langsung dengan tim ahli. Lavalen berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi kecantikan terbaik bagi para pelanggannya, membantu mereka mencapai kepercayaan diri yang lebih tinggi melalui perawatan yang aman dan efektif.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4206 seconds (0.1#10.24)