Ribuan ASN Bakal Pindah ke IKN, Begini Fasilitas Hunian Rusunnya

Minggu, 22 Desember 2024 - 08:47 WIB
loading...
A A A
Sambil diajak berkeliling ke ruangan hunian ASN, Wahyu menjelaskan bahwa rusun yang disediakan juga dilengkapi ruang keluarga dan ruang kerja, ruang makan, dapur.

Ribuan ASN Bakal Pindah ke IKN, Begini Fasilitas Hunian Rusunnya

Ruang tidur anakdi hunian ASN 1 Tower B di kawasan IKN, Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Foto/SINDOnews/Sunu Hastoro Fahrurozi

Khusus di kamar utama dilengkapi dengan kamar mandi dalam dan balkon. Sedangkan 2 kamar anak untuk toiletnya sharing. Fasilitas AC ada 3, yakni di tiap kamar. Sedangkan di ruang kerja dan ruang keluarga dilengkapi kipas angin gantung.

"Secara desain, apartemen yang disediakan ini untuk ASN yang sudah berkeluarga, dengan dua anak," ujarnya.

Ribuan ASN Bakal Pindah ke IKN, Begini Fasilitas Hunian Rusunnya

Embung beserta jembatan yang dibangun di kawasan IKN, Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Foto/SINDOnews/Sunu Hastoro Fahrurozi

Dia menyebutkan bahwa hunian apertemen di sini sudah full furnished, termasuk ada water heater, kulkas, AC, wastefel, mebel kompor segala macem. Termasuk mebel full furnished.

"Tinggal masuk bawa pakaian saja. Seluruhnya sudah full furnished," ujarnya.

Hingga akhir tahun ini di Kawasan Hunian ASN 1 akan ada 4 tower apartemen yang diselesaikan pembangunannya dan siap digunakan. Setiap satu tower apartemen terdiri dari 60 unit apartemen. Di setiap lantai ada 6 unit apartemen.

Satu unit apartemen ada 540 unit kamar. Kapasitas hunian 2.160 orang. Nantinya total akan dibangun sebanyak 47 tower apartemen ASN dengan fasilitas yang sama.

"Nanti akan ada fasilitas sekolah dari PAUD, SD hingga SMA," ujarnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1904 seconds (0.1#10.140)