Puluhan Rumah Terendam Banjir Akibat Hujan Deras, Ratusan Warga Sukabumi Mengungsi

Rabu, 06 November 2024 - 07:56 WIB
loading...
Puluhan Rumah Terendam...
Arus deras banjir menyeret kayu dan material lain di Sukabumi, Selasa (5/11/20224 sore. FOTO/IST
A A A
SUKABUMI - Hujan deras yang mengguyur, Selasa (5/11/2024) sore, menyebabkan sejumlah wilayah di Kabupaten Bandung dan Sukabumi terendam banjir . Akibatnya, ratusan warga Sukabumi terpaksa mengungsi ke tempat lebih aman.

Sebuah video amatir merekam detik-detik banjir yang menghanyutkan lapak para pedagang di Jalan Balai Desa, Cikole, Kota Sukabumi. Terlihat para pedagang panik ketika arus deras tiba-tiba menghantam area mereka, khawatir barang dagangan mereka tersapu banjir. Kendaraan yang diparkir di sekitar lokasi juga turut terendam air.

Hujan deras dengan intensitas tinggi menyebabkan 34 rumah di tujuh kecamatan di wilayah Kota Sukabumi terendam banjir hingga setinggi satu meter. Debit air yang meningkat cepat akibat penyempitan sungai memperburuk situasi. Warga tidak sempat menyelamatkan harta bendanya karena banjir datang dengan sangat mendadak.



Salah satu warga korban banjir, Sofiah mengatakan, banjir terjadi ktika ia sedang bekerja. Anaknya datang memberitahukan bahwa rumahnya terendam banjir.

"Setelah saya pulang, air setinggi ini (menunjukkan pinggang), di belakang satu meter, jadi nggak bisa pulang. Sudah saya pasrah, kembali lagi ke tempat kerja," katanya, Selasa (5/11/2024) malam.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Sukabumi mencatat total 66 titik bencana akibat hujan deras ini. Selain banjir, beberapa wilayah juga terdampak pohon tumbang dan tanah longsor yang mengancam keselamatan warga di daerah tersebut.

Hingga saat ini, BPBD dan pihak terkait terus melakukan evakuasi dan penanganan bagi warga terdampak, sembari memantau kondisi cuaca yang masih belum stabil.

Sungai Citarum Meluap

Puluhan Rumah Terendam Banjir Akibat Hujan Deras, Ratusan Warga Sukabumi Mengungsi

Air masuk ke dalam rumah setelah hujan deras mengguyur Kabupaten Bandung, Selasa (5/11/2024) sore. FOTO/AGI ILMAN

Banjir juga terjadi di Kabupaten Bandung akibat hujan deras, Selasa (5/11/2024) sore. Banjir terjadi akibat meluapnya Sungai Citarum dan anak-anak sungainya, yang disebabkan oleh curah hujan yang sangat tinggi dari sore hari.

Kecamatan-kecamatan di wilayah Bandung Selatan, seperti Banjaran, Arjasari, Baleendah, dan Cangkuang, menjadi yang paling terdampak.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1636 seconds (0.1#10.140)