Kisah Jenderal Kopassus Letjen Sutiyoso Menyamar Jadi Sopir untuk Tangkap Pimpinan GAM di Pedalaman Aceh

Selasa, 08 Oktober 2024 - 18:34 WIB
loading...
A A A
Beberapa saat kemudian juru masak tersebut mendatangi lokasi. Namun diamenyadari ada yang tidak beres dan mulai curiga dan terlihat ragu-ragu untuk masuk ke rumah tersebut untuk mengambil logistik.

Kisah Jenderal Kopassus Letjen Sutiyoso Menyamar Jadi Sopir untuk Tangkap Pimpinan GAM di Pedalaman Aceh

Foto/Ist

Saat juru masak berbalik untuk pergi, Sutiyoso langsung memerintahkan sniper untuk melumpuhkannya. Informasi penting keberadaan Hasan Tiro cs pun berhasil dikorek dari juru masak saat diinterogasi.

Sutiyoso dan pasukannya langsung bergerak menuju lokasi yang disampaikan juru masak Hasan Tiro. Setelah menempuh perjalanan selama tiga hari, Sutiyoso langsung melakukan penyergapan tempat persembunyian Hasan Tiro.

Akan tetapi penggerebekan tersebut tidak berhasil sebab Hasan Tiro Cs telah melarikan diri.

"Ketika kami sampai ke tempat itu keadaannya masih hangat. Mereka baru saja meninggalkan tempat itu. Paling tidak saya mendapat gambaran bahwa Hasan Tiro masih tidak jauh dari tempat itu," kenang Sutiyoso, dikutip dari buku bigorafi berjudul Sutiyoso The Field General, Totalitas Prajurit Para Komando, Selasa (8/10/2024).

Kisah Jenderal Kopassus Letjen Sutiyoso Menyamar Jadi Sopir untuk Tangkap Pimpinan GAM di Pedalaman Aceh

Foto/Ist

Aksi pengejaran kemudian dilakukan. Di tengah pengejaran, Sutiyoso mendapat informasi jika Hasan Tiro mengutus orang penting ke rumah seorang guru ngaji.

Utusan tersebut tidak lain adalah Menteri Keuangan GAM bernama Tengku Muhammad Usman Lampoh Awe atau biasa disebut Usman. Mayor Sutiyoso selanjutnya mengorek keterangan dari guru ngaji yang mengaku akan menjemput dan mengantar Usman ke rumah seseorang pengusaha di Lhokseumawe.

Selanjutnya disusun strategi bagaimana caranya supaya bisa mengadakan pertemuan dengan pengusaha tersebut di sebuah restoran.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1818 seconds (0.1#10.140)