172 Pemain Judi Online di Aceh Bakal Dihukum Cambuk 12 Kali

Kamis, 27 Juni 2024 - 12:28 WIB
loading...
172 Pemain Judi Online di Aceh Bakal Dihukum Cambuk 12 Kali
Sebanyak 172 pelaku judi online akan ditindak berdasarkan Qanun Aceh dengan ancaman hukuman 12 kali cambukan. Foto: iNews TV/Taufan Mustafa
A A A
BANDA ACEH - Sebanyak 172 orang pelaku judi online ditangkap pihak kepolisian di Aceh. Selain dijerat dengan pidana umum, para pelaku juga akan ditindak berdasarkan Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2014 tentang Hukum Jinayat, dengan ancaman hukuman 12 kali cambukan.

Selain hukuman cambuk 12 kali, kurungan 12 bulan atau denda berupa emas seberat 12 gram. Dari bulan Mei hingga sekarang, Polda Aceh telah menangani 151 kasus judi online menyita barang bukti berupa uang tunai sebesar lebih dari 42 juta rupiah serta 176 unit handphone.



Kapolda Aceh Irjen Pol Achmad Kartiko menyatakan bahwa pihaknya telah memerintahkan seluruh jajaran untuk menindak tegas para pelaku judi online. Judi online ini telah mempengaruhi berbagai kalangan, termasuk anak di bawah umur.

“Di Aceh, pelaku tidak hanya dijerat dengan pidana umum, tetapi juga bisa dijerat dengan Qanun Aceh yang hukumannya bisa berupa tahanan, cambuk, atau denda emas,” kata Achmad Kartiko kepada iNews Media Group, Kamis (27/6/2024).



Pengungkapan kasus judi online umumnya terjadi di warung kopi di Aceh, dengan rata-rata pelaku merupakan pria dewasa, bahkan beberapa di antaranya sudah berusia lanjut. “Selain anak di bawah umur, kebanyakan sudah dewas,” ucapnya.

Kapolda Aceh menegaskan bahwa pihaknya tidak akan segan-segan menindak tegas anggotanya yang terlibat dalam judi online dan akan dikenakan sanksi sesuai dengan Qanun Aceh. “Jadi, kalau ada anggota yang terlibat, akan kami tindak tegas,” tegasnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3833 seconds (0.1#10.140)
pixels