Solar Tumpah di Jalan Tulikup, Belasan Pengendara Terpeleset Jatuh di Gianyar Bali

Sabtu, 08 Juni 2024 - 12:47 WIB
loading...
Solar Tumpah di Jalan...
Tumpahan solar yang berceceran di jalan penghubung antara Kabupaten Gianyar dan Kabupaten Klungkung, Bali. Foto: iNews TV/Ketut Catur Kusumaningrat
A A A
GIANYAR - Tumpahan solar yang berceceran di jalan penghubung antara Kabupaten Gianyar dan Kabupaten Klungkung, Bali, menyebabkan belasan pengendara sepeda motor terjatuh karena jalanan menjadi licin.

Betapa tidak, akibat kejadian tersebut, jalanan menjadi licin. Banyak pengendara motor jadi korban. Tumpahan solar berceceran di Jalan Raya Tulikup, Kabupaten Gianyar. Beruntung petugas segera membersihkan jalur tersebut.

Petugas pemadam kebakaran dan kepolisian melakukan pembersihan jalan dengan menyemprotkan air. Jalan ini merupakan jalan penghubung antara Kabupaten Gianyar dan Kabupaten Klungkung.



Menurut warga, sudah belasan pengendara sepeda motor terjatuh akibat licinnya jalan. Kejadian ini pun dilaporkan kepada petugas kepolisian. Bahkan, jalan licin yang membuat celaka pengendara ini viral di media sosial.

Warga setempat, I Wayan Widarta menyatakan bahwa diduga tumpahan solar ini diakibatkan oleh kendaraan truk yang melintas di kawasan ini pada Sabtu pagi. “Banyak yang terjatuh, kebanyakan roda dua, bahaya untuk dilintasi,” kata I Wayan.



Petugas Polres Gianyar dan petugas pemadam kebakaran mendatangi lokasi dan langsung melakukan pembersihan jalan dengan menyemprotkan air. Sistem buka tutup jalan diberlakukan, mengingat jalan masih licin dilalui oleh kendaraan, khususnya sepeda motor.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2391 seconds (0.1#10.24)