Tim Pemulasaraan Jenazah COVID-19 RSUD Tasikmalaya Tulis Kekecewaan di Hazmat

Kamis, 20 Agustus 2020 - 10:37 WIB
loading...
Tim Pemulasaraan Jenazah...
Ada yang berbeda pada Hazmat atau baju Alat Pelindung Diri (APD) yang dipakai oleh petugas instalasi pemulasaraan jenazah COVID-19 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dokter Soekardjo Kota Tasikmalaya. iNews TV/Asep
A A A
Ada yang berbeda pada Hazmat atau baju Alat Pelindung Diri (APD) yang dipakai oleh petugas instalasi pemulasaraan jenazah COVID-19 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dokter Soekardjo Kota Tasikmalaya.

Jika biasanya Hazmat berwarna putih ini polos, tetapi pada giat pemulasaraan jenazah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang dilakukan Kamis (20/8/2020) dini hari tadi terdapat tulisan yang menunjukan rasa kekecewaan.

Tulisan yang dicoretkan di bagian punggung dengan menggunakan spidol warna hitam ini, bertuliskan nada sindiran dan kekecewaan soal upah yang tak kunjung cair sejak pertama kali mereka mengurus jenazah COVID-19 di Kota Tasikmalaya. Padahal, tenaga medis lain seperti perawat sudah mendapat honor.

"Tulisan yang kami buat di bagian punggung ini sebagai bentuk sindiran kepada yang berwenang agar segera mencairkan upah atau insentif. Karena sudah tidak adil, kenapa perawat sudah cair, tapi kenapa kami dengan tim ambulancs belum juga cair," kata seorang petugas Pemulasaraan Jenazah Covid-19 RSUD Dokter Soekardjo Tasikmalaya, Yuri Rahman, saat ditemui Kamis (20/8/2020).

Menurut Yuri, para pemangku kebijakan dalam hal ini Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya harus melihat kinerja para pengurus jenazah COVID-19 yang sudah menjadi garda terdepan dalam penanganan Covid-19 di Kota Tasikmalaya, yang notabene risikonya dinilai tinggi.

"Kami minta para pejabat yang berwenang bisa melihat kerja kami yang sudah menjadi garda terdepan. Kami ini risikonya lebih tinggi, kontak erat langsung dengan jenazah. Jangan sampai menyepelekan keringat orang lain," ucap Yuri. (Baca: Pasien PDP Corona di RSUD Tasikmalaya Meninggal Dunia).

Yuri menambahkan, mereka dan rekan petugas pemulasaraan jenazah lainnya tidak mau dipandang sebelah mata dalam penanganan Covid-19 di Kota Tasikmalaya. Jika berbicara soal keikhalasan dalam bekerja, mereka sangat ikhlas. Namun, jika tenaga medis lain sudah mendapatkan insentif, tentu ada kecemburuan sosial.

"Kami dengan kawan-kawan bekerja ikhlas, tapi gak mau lah dipandang sebelah mata. Kenapa tenaga medis lain katanya sudah turun insentif, kenapa kami belum dapat juga sepeserpun," pungkas Yuri.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Demo Aliansi Dosen ASN...
Demo Aliansi Dosen ASN Bergeser ke Patung Kuda, Medan Merdeka Barat Ditutup Sebagian
Ratusan Dosen ASN Demo...
Ratusan Dosen ASN Demo di Depan Monas, Desak Pemerintah Cairkan Tukin
Kejati Bengkulu Tangkap...
Kejati Bengkulu Tangkap Buronan Korupsi Tukin Prajurit TNI, Negara Rugi Rp9,5 Miliar
13 Pasien Ikuti Operasi...
13 Pasien Ikuti Operasi Bibir Sumbing Gratis MNC Peduli dan RS TMC Tasikmalaya
MNC Peduli dan RS TMC...
MNC Peduli dan RS TMC Gelar Bakti Sosial Operasi Bibir Sumbing di Tasikmalaya, Warga Antusias
Korupsi APD COVID-19...
Korupsi APD COVID-19 Sebesar Rp1,4 Miliar, Kepala Dinas Kesehatan Sumut Dituntut 20 Tahun Penjara
Tanah Longsor Timbun...
Tanah Longsor Timbun Jalan Taraju Tasikmalaya, Putus Akses Penghubung Sejumlah Kecamatan
Tragis! Penderita Stroke...
Tragis! Penderita Stroke di Tasikmalaya Tewas Terbakar Gegara Merokok
Heboh Penampakan Irisan...
Heboh Penampakan Irisan Daging Kurban Membentuk Lafadz Allah di Tasikmalaya
Rekomendasi
Ifan Seventeen Jawab...
Ifan Seventeen Jawab Kritikan Jadi Dirut PT PFN: Netizen Tahunya Aku Penyanyi
Kejagung Memulai Penyelidikan...
Kejagung Memulai Penyelidikan Korupsi Pertamina dengan Melihat Kerugian Negara Dinilai Tepat
Ketum Partai Perindo...
Ketum Partai Perindo Angela Tanoesoedibjo Dukung Penuh Mathius Fakhiri-Aryoko Rumaropen di PSU Pilgub Papua
Berita Terkini
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
20 menit yang lalu
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
25 menit yang lalu
Sungai Batanghari Meluap,...
Sungai Batanghari Meluap, 30 Sekolah di Muarojambi Terendam Banjir
28 menit yang lalu
Berkah Ramadan, KPN...
Berkah Ramadan, KPN Corp Salurkan Bantuan untuk Sekolah Anak-anak Kurang Mampu
34 menit yang lalu
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli...
Gempa 5,5 Guncang Toli-Toli Sulteng, BMKG: Waspadai Gempa Susulan
1 jam yang lalu
8 Buffer Zone Disiapkan...
8 Buffer Zone Disiapkan Antisipasi Macet Horor Mudik 2025 di Pelabuhan Merak
2 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved