13 Pasien Ikuti Operasi Bibir Sumbing Gratis MNC Peduli dan RS TMC Tasikmalaya

Jum'at, 01 November 2024 - 08:48 WIB
loading...
13 Pasien Ikuti Operasi...
Operasi gratis bibir sumbing gratis digelar MNC Peduli bersama Rumah Sakit TMC dan didukung Smile Train Indonesia di Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (30/10/2024). Foto/iNews TV/Asep Juhariyono
A A A
TASIKMALAYA - Operasi bibir sumbing digelar MNC Peduli bersama Rumah Sakit TMC Tasikmalaya dan didukung oleh Smile Train Indonesia ini, Jawa Barat pada Rabu (30/10/2024).

Bakti sosial ini diikuti sebanyak 13 penderita bibir sumbing dan langitan yang berasal dari keluarga kurang mampu.



Operasi bibir sumbing gratis ini disambut dengan antusias oleh masyarakat, pada Rabu (30/10/2024). Salah satu pasien yang menjalani operasi adalah Gandini, bayi berusia 4 bulan, putra dari pasangan Hani (32) dan Adi Budianto (41), warga Tasikmalaya.



Hani mengaku sangat bahagia setelah anaknya berhasil dioperasi, dan berharap program ini dapat dilanjutkan agar lebih banyak anak-anak yang bisa mendapatkan bantuan.

Dia berharap program ini bisa terus berlanjut agar semakin banyak masyarakat yang terbantu.

“Kami sangat berterima kasih, bantuan ini sangat berarti,” ujarnya.



Wakil Direktur Pelayanan Medis RS TMC, dr. Ilham Haryadi menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari bakti sosial RS TMC bersama MNC Peduli dan Smile Train Indonesia.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1656 seconds (0.1#10.140)