Bantah Tuduhan Pembunuhan dalam Kasus Vina Cirebon, Pegi Perong: Saya Rela Mati

Minggu, 26 Mei 2024 - 12:51 WIB
loading...
Bantah Tuduhan Pembunuhan dalam Kasus Vina Cirebon, Pegi Perong: Saya Rela Mati
Pegi Setiawan alias Perong alias Robi Irawan (kaos biru muda) saat dihadirkan dalam press rilis di Mapolda Jabar, Minggu (26/5/2024). Foto/Agus Warsudi/MPI
A A A
BANDUNG - Pegi Setiawan alias Perong alias Robi Irawan, membantah tuduhan pembunuhan terhadap Vina Dewi Arsita dan M Rizky Rudiana yang terjadi di Cirebon pada Sabtu, 27 Agustus 2016 lalu. Pernyataan ini disampaikan Pegi kepada wartawan setelah ekspose kasus di Mapolda Jabar, Minggu (26/5/2024).

Selama ekspose, Pegi beberapa kali memberikan isyarat yang menolak semua keterangan yang disampaikan oleh Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast, dan Dirkrimum, Kombes Pol Surawan.

Pegi terlihat menggelengkan kepala sebagai tanda penolakan terhadap pernyataan polisi yang menyebut perannya dalam pembunuhan Vina dan Rizky. "Bohong," kata Pegi melalui gerakan bibir.



Setelah ekspose, Pegi berbicara langsung menanggapi pernyataan polisi. Ia mengklaim bahwa semua tuduhan yang diarahkan kepadanya adalah kebohongan. "Saya ingin bicara," ujar Pegi.

Namun, polisi segera menggiring Pegi meninggalkan lokasi pers rilis di depan Kantor Ditreskrimum Polda Jabar. Meski demikian, Pegi tetap bersikukuh ingin berbicara. "Saya tidak pernah melakukan pembunuhan itu, saya rela mati," tegasnya.

Diberitakan sebelumnya, ditreskrimum Polda Jabar berhasil menangkap Pegi Setiawan, yang telah lama menjadi buronan dalam kasus pembunuhan Vina dan Rizky, di Jalan Kopo Bandung pada Selasa (21/5/2024) malam. Pegi sebelumnya masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) terkait kasus tersebut.



Kasus ini menyedot perhatian publik sejak pertama kali terjadi pada tahun 2016, dan penangkapan Pegi Setiawan menjadi perkembangan terbaru yang menarik banyak perhatian. Pegi tetap mempertahankan bahwa dirinya tidak bersalah, meski polisi terus melanjutkan proses hukum terhadapnya.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1178 seconds (0.1#10.140)
pixels