Survei Pilgub Jateng, Sudaryono Mulai Merangkak Naik ke Posisi Atas

Jum'at, 17 Mei 2024 - 13:40 WIB
loading...
Survei Pilgub Jateng,...
Direktur Eksekutif IDN Syifak Muhammad Yus mengungkapkan hasil survei, nama Hendar Prihadi, Sudaryono, dan Taj Yasin Maimoen bersaing ketat di bursa Pilgub Jateng. Foto/Ilustrasi/Dok.SINDOnews
A A A
SEMARANG - Pilkada serentak 2024 akan dilaksanakan pada 27 November mendatang, tak terkecuali Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah (Jateng). Sejumlah nama bakal calon gubernur (Bacagub) pun mulai bermunculan.

Direktur Eksekutif Indeks Data Nasional (IDN) Syifak Muhammad Yus mengungkapkan dalam temuan surveinya, nama Hendar Prihadi, Sudaryono, dan Taj Yasin Maimoen Bersaing Ketat di Bursa Pilkada Jawa Tengah (Jateng).



"Survei ini kami lakukan tatap muka pada tanggal 5-12 Mei 2024, dengan 800 responden dan margin of error 3.46% pada tingkat kepercayaan 95% terhadap segmen wong cilik dan anak muda di Jateng," kata Syifak, saat merilis hasil survei tersebut di Kantornya, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (16/5/2024).

Dia menjelaskan, dalam survei tersebut sebanyak 12 nama tokoh untuk segmen wong cilik di Jawa Tengah yang diambil diantara, Ahmad Luthfi, Bambang Wuryanto, Casytha Arriwi Kathmandu, Dico Ganinduto, FX Hadi Rudyatmo, Hendrar Prihadi, Rustriningsih, Sudaryono, Sudirman Said, Taj Yasin Maimoen, Wihaji, dan Yusuf Chudlori.

"Dari nama-nama tersebut, ketika diajukan pertanyaan kepada responden mengenai siapa yang akan dipilih dalam Pilkada Jateng 2024-2029, enam nama yang muncul tertinggi yaitu Hendrar Prihadi 19,6% diposisi puncak, disusul Sudaryono 15,7%, Taj Yasin Maimoen 14,9%, Dico Ganinduto 9,9%, Yusuf Chudlori 9,2% dan Ahmad Luthfi 8,6%," kata Syifak.

Sementara, kata Syifak, untuk segmen anak muda, tiga nama teratas nama yang muncul sama dengan segmen wong cilik, yakni Hendrar Prihadi 18,7% di posisi puncak, disusul Sudaryono 15,2%, Taj Yasin Maimoen 12,2%.



"Jadi tiga nama tersebut bersaing ketat di segmen anak muda dari hasil temuan survei kami di Bursa Pilkada Jateng," tegasnya.

Dia mengatakan sifat wong cilik dalam menentukan pilihan yang tertinggi adalah merakyat sebanyak 15,2%, kemudian berpengalaman sebanyak 13,4 %, taat beragama sebanyak 11,8 dan memiliki kecerdasan 10,2 %.

"Sedangkan pertimbangan wong cilik dalam menentukan pilihan yang tertinggi dilihat dari sosok calon gubernur sebanyak 21,5%, latar belakang agama 14,7 %, dan latar belakang profesi 12,3%," ungkap Syifak.

Sedangkan untuk kalangan anak muda, lanjut Syifak sifat kepemimpinan yang harus dimiliki gubernur adalah jujur dan bisa dipercaya sebanyak 17%, merakyat 13%, dan pinter atau cerdas sebanyak 9%.

"Untuk pertimbangan dalam menentukan dikalangan anak muda karena sosok gubernur sebanyak 52,6%, latar belakang agama sebanyak 11,6%, dan latar belakang profesi sebanyak 5,9%," tambahnya.

Dengan demikian, kata Syifak, tiga nama teratas yang muncul dari hasil surveinya dikalangan wong cilik ataupun anak muda sama, yaitu, Hendrar Prihadi (mantan Wali Kota Semarang/Kepala LKPP), disusul Sudaryono (Ketua DPD Gerindra Jawa Tengah) dan Taj Yasin Maimoen (Mantan Wakil Gubernur Jateng periode 2018-2023).

"Mas Hendi, Mas Daryono dan Gus Yasin hingga saat ini bersaing ketat sebagai calon kandidat di pilkada Jawa Tengah 2024-2029 mendatang," pungkasnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Gerindra Jateng Mulai...
Gerindra Jateng Mulai Panaskan Mesin Partai Pemilu 2029
Profil 2 Wakapolda Baru...
Profil 2 Wakapolda Baru di Daerah, Salah Satunya Pernah Tangani Kecelakaan Vanessa Angel
12 Orang Meninggal dalam...
12 Orang Meninggal dalam Bentrokan Pilkada Puncak Jaya
17,9 Juta Pemudik Lebaran...
17,9 Juta Pemudik Lebaran dan 1,8 Juta Kendaraan Bakal Masuk Jateng
Daftar 35 Kabupaten...
Daftar 35 Kabupaten dan Kota di Jawa Tengah, Lengkap dengan Luas Wilayahnya
Maarif NU Jateng Minta...
Ma'arif NU Jateng Minta Kepala Madrasah Miliki Program Go Internasional
Ketua Perindo Sumut...
Ketua Perindo Sumut Apresiasi Kinerja Kepolisian Sepanjang 2024
Temukan Banyak Kejanggalan,...
Temukan Banyak Kejanggalan, Paslon Erzaldi-Yuri Siap Gugat Hasil Pilkada Babel ke MK
Kisah Inspiratif Perjuangan...
Kisah Inspiratif Perjuangan Petani Lada di Purbalingga Menembus Pasar Internasional
Rekomendasi
Kolaborasi Memukau Yovie...
Kolaborasi Memukau Yovie Widianto x TOP 5 di Spektakuler Show 10 Indonesian Idol XIII!
Kisah Nyata yang Diluar...
Kisah Nyata yang Diluar Nalar! Tenny Tap Ungkap Misteri Arwah Teresita Basa
Perpres PCO Digugat...
Perpres PCO Digugat ke MA, Mensesneg Klaim Tak Ada Tumpang Tindih dengan KSP
Berita Terkini
Tegas! Polda Metro Jaya...
Tegas! Polda Metro Jaya Ultimatum 4 Buronan Pembakaran Mobil Polisi di Depok Segera Serahkan Diri
16 menit yang lalu
Puncak Peringatan Hari...
Puncak Peringatan Hari Kartini, Kongres Perempuan Dunia Bakal Digelar di Rembang
1 jam yang lalu
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Terjang Tapanulis Utara, Atap Rumah Warga Rusak
1 jam yang lalu
Beri Solusi Konkret...
Beri Solusi Konkret Kasus Penahanan Ijazah, Gubernur Khofifah: Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja yang Ditahan
1 jam yang lalu
Anjungan Kalsel Raih...
Anjungan Kalsel Raih Penghargaan Terbaik se-Indonesia di TMII Award 2025
1 jam yang lalu
Perempuan Jadi Kunci...
Perempuan Jadi Kunci Penurunan Angka Stunting lewat Urban Farming
2 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved