Mobil Rombongan Calon Haji Asal Pandeglang Raib Digondol Maling

Jum'at, 17 Mei 2024 - 08:10 WIB
loading...
Mobil Rombongan Calon...
Sebuah mobil pikap milik salah satu rombongan calon haji asal Desa Cahaya Mekar, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pandeglang, raib digondol maling. Foto/Iskandar N/iNewsTV
A A A
PANDEGLANG - Sebuah mobil pikap milik salah satu rombongan calon haji asal Desa Cahaya Mekar, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pandeglang, Banten, raib digondol maling. Kejadian ini terjadi pada Jumat dini hari saat mobil ditinggal pemiliknya untuk mengantarkan calon haji ke Pendopo Kabupaten Pandeglang.

Mobil pikap dengan nomor polisi A 8812 M tersebut terparkir di Jalan Letnan Bolang, tepatnya di wilayah Kelurahan Pandeglang, Kecamatan Pandeglang. Menurut pemilik mobil, Yayan Rubang, mobilnya hilang setelah terparkir di sana selama beberapa jam.

"Mobil saya hilang setelah terparkir di Jalan Letnan Bolang. Saat itu, saya sedang mengantarkan salah satu calon haji kloter 15 yang diberangkatkan di Pendopo Kabupaten Pandeglang," ujar Yayan.

Yayan mengaku sangat terkejut dan sedih saat mengetahui mobilnya raib. Ia pun segera melaporkan kejadian tersebut kepada pihak Polres Pandeglang.



"Saya harap pihak penyelenggara haji bisa menyediakan fasilitas parkir yang aman untuk keluarga yang mengantarkan calon haji. Agar hal serupa tidak terulang lagi," tutur Yayan.

Kasus pencurian mobil ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian. Petugas tengah mencari rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian dan meminta keterangan dari para saksi mata.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kendari Geger! Ribuan...
Kendari Geger! Ribuan Ampul Obat Bius Hilang di 2 Rumah Sakit
Jalur Wisata Pandeglang...
Jalur Wisata Pandeglang Macet Parah, Volume Kendaraan Naik 100%
Pencurian Bermodus Tukar...
Pencurian Bermodus Tukar Uang di Apotek Cisalak Depok, Pelaku Gasak Rp1,4 Juta
Jemaah Jabar Capai 38.723...
Jemaah Jabar Capai 38.723 Orang, BPKH: Pengelolaan Dana Haji Tembus Rp171 Triliun
Kecanduan Judi Slot,...
Kecanduan Judi Slot, Pegawai SPBU di Lampung Utara Nekat Curi Uang BBM Rp170 Juta
Kakak Bunuh Bos Mandor...
Kakak Bunuh Bos Mandor di Sumsel Gara-gara Adik Ditampar karena Curi Sawit
Rumah Dibobol Maling,...
Rumah Dibobol Maling, Pejabat di Lampung Kehilangan Emas Senilai Rp3,5 Miliar
Pegawai Kemenag Pandeglang...
Pegawai Kemenag Pandeglang Ditetapkan Tersangka, Diduga Manipulasi Pinjaman Nasabah Koperasi
Kecanduan Judi Online...
Kecanduan Judi Online dan Narkoba, Pria di Lubuklinggau Kuras Harta Tantenya
Rekomendasi
Wakil Wali Kota Bandung...
Wakil Wali Kota Bandung Apresiasi Gober Parijs Van Java Perkenalkan Sektor Pariwisata
DPR Apresiasi Pemerintahan...
DPR Apresiasi Pemerintahan Prabowo Dorong Pemerataan Pembangunan Luar Pulau Jawa
Jonathan Frizzy Terseret...
Jonathan Frizzy Terseret Kasus Dugaan Pelanggaran UU Kesehatan, Bukan Narkoba
Berita Terkini
Diskusi Ngojak Soal...
Diskusi Ngojak Soal Air Bersih, DPRD Jakarta: Kenaikan Tarif PAM Jaya Masih Logis
5 jam yang lalu
Otak Penculikan Santri...
Otak Penculikan Santri di Pasuruan Ditangkap, 2 Pelaku Masih Buron
5 jam yang lalu
Gerakan Dapur Indonesia...
Gerakan Dapur Indonesia Temui Gubernur Lampung Bahas Program MBG
6 jam yang lalu
Klinik Kecantikan Ternama...
Klinik Kecantikan Ternama Buka di PIK Jakut, Hadirkan Perawatan Modern
8 jam yang lalu
Polda Jabar: Hasil Tes...
Polda Jabar: Hasil Tes DNA Alat Kontrasepsi Terbukti Milik Dokter Cabul Priguna
8 jam yang lalu
Gerak Cepat Polres Pelabuhan...
Gerak Cepat Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bantu Keluarga Telantar Pulang ke Depok
9 jam yang lalu
Infografis
Pendapatan Arab Saudi...
Pendapatan Arab Saudi dari Pelaksanaan Haji Rp248,2 Triliun Per Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved